Prediksi Euro 2020 Grup F Jerman vs Portugal, Die Mannschaft Incar Kemenangan Perdana dari Tim Selecao

- 17 Juni 2021, 22:47 WIB
Prediksi Euro 2020 Grup F Portugal vs Jerman yang akan bermain pada Sabtu, 19 Juni 2021 pukul 23.00 WIB.
Prediksi Euro 2020 Grup F Portugal vs Jerman yang akan bermain pada Sabtu, 19 Juni 2021 pukul 23.00 WIB. /REUTERS/Alexander Hassenstein.

PR DEPOK - Jerman akan memainkan pertandingan kedua Grup F Euro 2020 dengan bertemu dengan Portugal.

Berikut ini prediksi Euro 2020 Grup F yang mempertemukan antara Portugal vs Jerman pada Sabtu, 19 Juni 2021 pukul 23.00 WIB.

Pertandingan Portugal vs Jerman akan dijadikan momen bagi Die Mannschaft untuk menargetkan kemenangan perdana dari Selecao.

Baca Juga: Ulil Kritik Pihak yang Setuju Jalur Sepeda Dibongkar karena 'Program Anies', Said Didu: Nanti...

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari sportskeeda, duel Portugal vs Jerman akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Juni 2021 pukul 23.00 WIB di Stadion Allianz Arena, Munich.

Portugal akan berusaha meraih kemenangan kedua secara beruntun setelah sebelumnyao membungkam Hungaria.

Di sisi lain, Jerman akan mencoba meraih kemenangan perdana karena di laga sebelumnya pasukan Joachim Loew harus tunduk dari Prancis.

Baca Juga: Bak ‘Sudah Jatuh Tertimpa Tangga’, BCL Hadapi Tudingan Buat Citra Buruk Bali karena Positif Covid-19

Pasukan Fernando Santos berhasil mengalahkan Hungaria dengan skor telak 3-0. Tiga gol Selecao diciptakan oleh dwi gol bintang Juventus Cristiano Ronaldo dan bek Borussia Dortmund Raphael Guerreiro.

Portugal kini belum tersentuh kekalahan dalam tujuh pertandingan di semua kompetisi dengan rincian lima kemenangan dan dua hasil imbang.

Di sisi lain, Jerman harus menyerah dari Prancis dengan skor tipis 1-0. Gol kemenangan Les Blues diciptakan oleh gol bunuh diri bek Borussia Dortmund Mats Hummels.

Baca Juga: Usai Alami Pelecehan Seksual, Cinta Kuya Akui Jadi Berfikir Dua Kali Saat Ingin Unggah di Media Sosial

Die Mannschaft pun kini duduk di peringkat ketiga Grup F sama dengan Hungaria yang di laga lain akan berhadapan dengan Prancis di Stadion Ferenc Puskas.

Kedua tim sudah bertemu sebanyak delapan belas kali dengan rincian sepuluh kemenangan milik Jerman berbanding tiga kemenangan milik Portugal.

Terakhir kali kedua tim bertemu terjadi pada babak fase Grup G Piala Dunia 2014, di mana Die Mannschaft meraih kemenangan telak 4-0 atas Selecao.

Baca Juga: Musni Umar Sebut Soal Jalur Sepeda Belajar dari Beijing, Ferdinand Hutahaean: Jadi Pengagum China Sekarang?

Santos kemungkinan masih akan menurunkan Nelson Semedo setelah Joao Cancelo dinyatakan positif Covid-19. Sedangkan, Rafa Silva kemungkinan juga akan diturunkan di pertandingan nanti.

Sementara itu, Loew tidak akan bisa menggunakan jasa gelandang Jonas Hofmann akibat menderita cedera.

Matthias Ginter juga mengalami cedera kaki ringan di laga melawan Prancis, namun diperkirakan ia tetap bisa tampil di laga ini.

Baca Juga: Habib Rizieq Akui Banyak Salah hingga Tak Pantas Dipanggil Imam Besar, Guntur Romli: Pengakuan yang Jujur

Berikut prakiraan pemain Portugal vs Jerman

Jerman (3-4-3): Manuel Neuer; Matthias Ginter, Mats Hummels, Antonio Rüdiger; Joshua Kimmich, İlkay Gündoğan, Toni Kroos, Robin Gosens; Kai Havertz, Thomas Müller, Serge Gnabry

Portugal (4-2-3-1): Rui Patrício; Nélson Semedo, Pepe, Rúben Dias, Raphaël Guerreiro; Danilo Pereira, William Carvalho, Rafa Silva, Bruno Fernandes Diogo, Jota; Cristiano Ronaldo.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x