Rangkuman Transfer Manchester City, The Cityzens Siapkan Tawaran Besar untuk Jack Grealish, Simak Selengkapnya

- 26 Juni 2021, 13:05 WIB
Jack Grealish.
Jack Grealish. /Peter Powell/REUTERS

PR DEPOK - Manchester City akan kembali meningkatkan kualitas skuad tim mereka untuk memenangkan Liga Champions yang gagal didapatkan musim lalu.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari SportsKeeda, Kekalahan dari Chelsea di final Liga Champions membuat pelatih Pep Guardiola kembali harus memperkuat beberapa area kunci skuadnya.

Beberapa pemain andalannya seperti Sergio Aguero dan Eric Garcia keduanya telah hengkang dari Manchester City dan pindah ke raksasa Spanyol Barcelona.

Manchester City belakangan ini sering dikaitkan dengan sejumlah pemain dengan performa yang bagus seperti pemain bintang Tottenham Hotspur Harry Kane dan Jack Grealish dari Aston Villa.

Baca Juga: Vaksin Sinovac Disebut Tak Mampu Lawan Varian Delta, Abdillah: Pemerintah Perlu Pastikan agar Publik Tak Resah

Seperti beberapa klub-klub besar Eropa lainnya, berikut rangkuman Transfer Manchester City dari tanggal 25 Juni 2021.

1.Manchester City menetapkan tawaran 100 juta Poundsterling untuk Jack Grealish

Manchester City kabarnya akan memecahkan rekor transfer pemain di Liga Inggris, pemain bintang Aston Villa Jack Grealish merupakan pemain yang akan direkrut The Cityzens musim ini.

Jack Grealish telah menunjukan performa yang bagus untuk timnya saat ini, namanya menjadi salah satu penyerang paling menarik untuk direkrut klub lain musim lalu.

Pemain berkebangsaan Inggris itu telah mencetak enam gol dan 10 assisst, jasanya telah membantu Aston villa dan berhasil finis di urutan ke-11.

Jack Grealish telah banyak diincar klub-klub besar Eropa lainnya seperti Chelsea, Manchester City, dan Manchester United.

Baca Juga: Bandingkan Vonis 4 Tahun HRS dengan Koruptor 2 Tahun, Gus Umar: Keadilan Apa Dipertontonkan di Negara Ini?

Namun, skuad tim Pep Guardiola kabarnya sedang mengajukan tawaran senilai 100 juta poundsterling atau sekitar Rp2 triliun.

Hal tersebut akan melampaui rekor transfer pemain yang diraih Manchester United untuk mendapatkan Paul Pogba senilai 83 juta poundsterling atau sekitar Rp1,6 triliun dari Juventus pada tahun 2016.

2.Wolves menyelesaikan penandatanganan pemain muda Manchester City Louie Moulden

klub Wolverhampton Wanderes telah menyelesaikan penandatanganan kiper muda Manchester City Louie Moulden dengan durasi kontrak dua tahun.

Pemain berusia 19 tahun itu akan pindah ke Wolves pada 1 Juli 2021 setelah kontraknya bersama Manchester City berakhir bulan Juni 2021.

Baca Juga: Viral Pasien Covid-19 di RSUD Kota Bekasi Membludak, Dirawat di Pelataran dan Terbaring di Mobil Bak

3.Manchester City dikatikan dengan striker UD Almeira Umar Sadiq

Manchester City kabarnya sedang mengincar penyerang klub UD Almeira Umar Sadiq musim ini untuk tambahan skuad tim musim 2021-2022.

Setelah bermain di klub Rangers Liga utama Skotlandia, Umar Sadiq menuju ke Partizan Belgrade.

Pemain berusia 24 tahun itu telah mencetak 12 gol dalam 24 pertandingannya bersama klub yang berbasis di Serbia sebelum pindah ke klub UD Almeira.

Umar Sadiq yang menjadi pemain andalan klubnya telah mencetak 20 gol dan 5 assist dalam 38 pertandingannya bersama klub UD Almeira.

Manchester City kabarnya akan bergerak untuk merekrut pemain Almeira tersebut untuk segera meminjamkannya ke salah satu grup klub Manchester City untuk pengembangan pemain.

Di umurnya saat ini, Umar Sadiq telah mencetak lebih dari 50 gol dan 30 assist dalam 145 pertandingannya di sepak bola senior.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah