4 Alasan Lionel Messi Belum Tandatangani Kontrak Baru di Barcelona, Jaminan Finansial Salah Satunya

- 4 Juli 2021, 09:45 WIB
Lionel Messi.
Lionel Messi. /REUTERS/Albert Gea

PR DEPOK – Ada beragam spekulasi yang bermunculan mengenai Lionel Messi yang belum menandatangani kontrak baru di Barcelona.

Laporan terbaru menilai ada empat faktor yang diinginkan Lionel Messi sebelum menandatangani kontrak baru di Barcelona.

Financial Fair Play merupakan kendala utama Barcelona, karena manajemen harus bisa mengontrol pengeluaran demi mengakomodasi kontrak baru Lionel Messi.

Intinya Messi ingin ada sejumlah jaminan sebelum membubuhkan tandatangan kontraknya bersama Barcelona.

Baca Juga: Jane Shalimar Dikabarkan Meninggal Dunia, Baim Wong Beri Ucapan Duka Cita Melalui Unggahan Instagram

Berikut empat alasan Lionel Messi belum tandatangani kontrak baru di Barcelona

1. Masalah pajak dan keuangan

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari sportskeeda, Lionel Messi menginginkan dewan Barcelona memberi penjelasan secara rinci mengenai syarat pembayaran dan masalah pajak.

Sejauh ini Blaugrana telah menunda sejumlah pembayaran.

Jika Messi memutuskan untuk ke luar negeri setelah beberapa tahun, dia ingin mengetahui negara mana yang memberlakukan pajak terhadap pembayaran yang ditangguhkan.

2. Ketentuan dan masalah pembayaran yang ditangguhkan dalam kontrak baru

Barcelona memang tengah dilanda sejumlah permasalahan terkait keuangan dan manajemen tengah berusaha mati-matian untuk mengatasi hal ini.

Baca Juga: Konflik 3 Tahun hingga Jadi Sahabat, Vanessa Angel Berduka atas Meninggalnya Jane Shalimar: Terima Kasih, Kak

Di tengah hal ini, belum muncul kejelasan mengenai pola pembayaran kontrak Lionel Messi dan bagaimana serta kapan dirinya akan digaji.

Masalah lain yang muncul adalah pembayaran yang ditangguhkan. Barcelona mempunyai sejumlah pembayaran tertunda kepada Messi.

Penasehatnya ini tahu apakah pembayaran tersebut akan ditambahkan pada kontrak baru.

3. Jaminan finansial

Satu isu lain yang santer diwartakan adalah Lionel Messi ingin ada jaminan mengenai pembayarannya yang harus terpenuhi terlepas jika ada kejadian seperti Covid-19 di masa depan.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos Tunai Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id, Cair Juli 2021 Sebesar Rp600 Ribu

Messi intinya ingin dewan Barcelona menjamin dengan baik agar mampu menuntaskan pembayaran gajinya secara penuh.

4. Proyek Olahraga Barcelona

Lionel Messi selalu mau Barcelona terus tampil kompetitif untuk meraih sejumlah gelar di liga domestik dan Eropa.

Kebijakan Blaugrana mendatangkan Sergio Aguero, Memphis Depay, dan Eric Garcia merupakan salah satu langkah yang tepat oleh manajemen klub.

Namun terlepas dari hal ini, masih ada sejumlah masalah yang harus dicarikan solusinya sebelum Messi menandatangani kontrak.***

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah