Hasil NBA: 37 Poin Milik Demar Derozan Gagal Bawa Chicago Bulls Benamkan Philadelphia 76ers

- 4 November 2021, 11:28 WIB
Hasil NBA antara Chicago Bulls vs Philadelphia 76ers.
Hasil NBA antara Chicago Bulls vs Philadelphia 76ers. /REUTERS/Tingshu Wang

PR DEPOK - Demar Derozan gagal membawa Chicago Bulls benamkan Philadelphia 76ers di lanjutan NBA Kamis, 4 November 2021.

Chicago Bulls harus puas mengakui kekalahannya di tangan Philadelphia 76ers dengan skor 89-103 di pertandingan NBA hari ini.

Dalam lawatannya ke markas Philadelphia 76ers di lanjutan NBA pagi tadi, Chicago Bulls pada dasarnya mampu membalikan keadaan.

Baca Juga: Ibunda Hanna Kirana Ungkap Kronologi Sebelum Putrinya Meninggal Dunia, Tangannya Sempat Membiru

Namun, tekad dari para pemain Philadelphia 76ers berhasil mengunci kemenangan pasti di hadapan pendukungnya sendiri.

Pada pertandingan tersebut, dua mega bintang milik Chicago Bulls tetap tak tergantikan sebagai pencetak poin terbanyak pertandingan.

Walaupun harus menerima pil pahit, partisipasi dari Demar Derozan dan Zach Lavine sebagai bintang NBA milik Chicago Bulls ini patut diacungi jempol, keduanya selalu konsisten mencetak skor di atas 20 poin.

Baca Juga: Anies Baswedan Bakal Tilang Kendaraan yang Tak Lulus Uji Emisi, Ferdinand: Dia Jelas Gagal Berpikir Sehat

Dalam kekalahannya kontra Philadelphia 76ers, Demar Derozan sukses mengoleksi 37 poin, 10 rebounds dan satu assists. Kemudian diikuti oleh Zach Lavine dengan 27 poin, sembilan rebounds dan satu assists.

Sementara itu, pemain Philadelphia 76ers yakni Seth Curry tetap terdepan dalam membawa timnya meraih kemenangan.

Sihir dari seorang Seth Curry yang merupakan salah satu pemain bintang tim tuan rumah berhasil memperoleh 22 poin, lima rebounds dan tiga assists.

Baca Juga: Pasukan Tigray Ancam Ibu Kota, Ethiopia Umumkan Status Darurat Nasional

Catatan manisnya juga diikuti oleh tiga pemain Philadelphia 76ers lain seperti Georges Niang, Joel Embiid serta Tyrese Maxey.

Atas hasil tersebut Philadelphia 76ers menduduki peringkat lima, sedangkan Chicago Bulls tetap menempati posisi dua klasemen sementara wilayah timur.

Pada pertandingan mendatang, keduanya akan kembali bertemu pada Sabtu, 6 November 2021 waktu setempat atau Minggu, 7 November 2021 sekitar pukul 7.00 WIB.

Namun Philadelphia 76ers nampaknya harus bertanding terlebih dahulu dengan Detroit Pistons Jumat, 5 November 2021 sekitar pukul 6.00 WIB.***

Editor: Bayu Nurullah

Sumber: NBA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah