Tersingkir Dari Liga Champions, Presiden Klub Barcelona Berikan Pernyataan Seperti Ini

- 10 Desember 2021, 12:05 WIB
Presiden Barcelona Joan Laporta.
Presiden Barcelona Joan Laporta. /Raihan Al Afif

Baca Juga: 8 Zodiak yang Diramalkan Menikah di Tahun 2022, Cek Zodiak Anda Sekarang!

Sementara itu, pelatih baru Barcelona yakni Xavi Hernandez sangat kecewa dengan tersingkirnya skuad tim Blaugrana dari Liga Champions UEFA musim ini.

Juru taktik asal Spanyol itu bisa dibilang masih jauh dari kata berhasil dalam menaikan performa timnya sejauh musim ini, dan masih belum menebus kekurangan Barcelona di La Liga.

Hal tersebut menambahkan bahwa, skuad tim asuhan Xavi saat ini masih berada di posisi ke-tujuh di klasemen Liga Spanyol dengan kumpulan 23 poin.

Sedangkan, Real Madrid masih kokoh di puncak klasemen La Liga, dengan torehan 39 poin, serta membuat jarak 16 poin dari rivalnya Barcelona.

Di sisi lain, menyusul kekalahan dari Bayern Munchen di Liga Champions, telah membuat Barcelona terdegradasi ke Liga Europa musim ini.

Seperti yang diketahui, di Grup E Liga Champions, Barcelona hanya meraih 7 poin dari dua kemenangan, satu hasil seri, dan 3 kali kalah.

Baca Juga: 8 Zodiak yang Diramalkan Menikah di Tahun 2022, Cek Zodiak Anda Sekarang!

Hal tersebut nampaknya adalah penurunan besar bagi klub raksasa Catalan mengingat reputasi dan nama besar mereka.

Pasukan tim Barcelona juga pada beberapa pertandingan terakhirnya tengah mengalami penurunan performa, sejak pemain-pemain andalan mereka meninggalkan Camp Nou.

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah