Masih Ogah Pensiun, Buffon Akui Berhasrat Main di Meksiko atau AS

- 25 Desember 2021, 15:33 WIB
Gianluigi Buffon mengaku memiliki hasrat bermain di Meksiko atau AS karena masih gagal meraih trofi Liga Champions.
Gianluigi Buffon mengaku memiliki hasrat bermain di Meksiko atau AS karena masih gagal meraih trofi Liga Champions. /REUTERS/Sergio Perez Livepic./

PR DEPOK - Gianluigi Buffon menegaskan masih belum terpikirkan untuk pensiun dari dunia sepak bola meski usianya kini sudah tidak muda lagi.

Bahkan, Buffon mengaku dirinya memiliki hasrat untuk merasakan bermain di Benua Amerika yakni antara di Meksiko atau Amerika Serikat (AS).

"Saya ingin mencoba pengalaman itu (bermain di Meksiko atau AS)," ujar Buffon sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Daily Mail pada Sabtu, 25 Desember 2021.

Kendati demikian, mantan kiper nomor satu timnas Italia ini mengatakan hasratnya bermain di Meksiko atau AS bisa saja tidak terjadi.

Baca Juga: Haji Faisal Sambut Baik Rencana Kedatangan Komnas Anak: Artinya Mau Meninjau Gala Sky, Malah Saya Terima Kasih

"Jika Anda bertanya kepada saya apa yang akan saya lakukan di masa depan, sebenarnya saya belum tahu," tutur Buffon.

"Kita lihat saja apa yang akan terjadi, yang pasti saya ingin terus berkembang," ujar dia mengatakan dengan tegas.

Dijelaskan Buffon, hasratnya bermain di Meksiko atau AS itu dikarenakan dirinya hingga usia 43 tahun masih belum bisa meraih trofi Liga Champions.

Baca Juga: Cara Buat Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Online untuk Dapatkan Bantuan Top UP Kartu Sembako Rp900 Ribu

"Tidak memenangkan Liga Champions membuat semangat kompetitif saya tetap hidup," kata dia.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah