Bayar Kepercayaan, Eriyanto Siap Kerja Keras Beri Kontribusi untuk Persib

- 14 Mei 2022, 17:07 WIB
Eriyanto menegaskan akan kerja keras demi membayar kepercayaan yang diberikan pelatih bergabung bersama Persib.
Eriyanto menegaskan akan kerja keras demi membayar kepercayaan yang diberikan pelatih bergabung bersama Persib. /Dok. Persib.

PR DEPOK - Eriyanto menyebut akan kerja keras demi memberikan penampilan terbaiknya untuk Persib di Liga 1 Indonesia musim 2022-2023.

Sebagai informasi, Eriyanto merupakan pemain asal Sukabumi, Jawa Barat, akan memperkuat lini pertahanan Persib di musim depan.

Memiliki kesempatan bergabung dengan Persib merupakan salah satu mimpi Eriyanto sejak lama dan ia menegaskan tidak akan membuang peluang emas tersebut.

Eriyanto juga mengaku tidak gentar menghadapi nama-nama besar yang sudah lebih dulu bergabung dengan Persib.

Baca Juga: Lakukan Tes Besar-besaran, Korea Utara Umumkan 21 Kematian Baru akibat Covid-19

Mantan pemain Persis Solo ini secara tegas menyebut akan berusaha memberikan kontribusi maksimal selama berseragam Pangeran Biru.

Menurutnya, Persib adalah tim besar yang ada di Indonesia dan dirinya merasa bangga bisa menjadi bagian skuad asuhan Robert Alberts ini.

"Kembali ke Jawa Barat dan bagi saya Persib adalah tim profesional asal Jawa Barat pertama," tutur Eriyanto, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Persib.co.id.

Baca Juga: Promosi ke Persib, Satrio Azhar Ungkapkan Perasaannya

"(Persib) Tim impian saya, seluruh warga Jawa Barat. Tentunya susah diungkapkan dengan kata-kata. Satu tekad saya akan bekerja keras untuk Persib," kata dia menambahkan.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah