Manchester United Dibuat Gigit Jari, Frenkie de Jong Lebih Prioritaskan Bertahan di Barcelona

- 14 Juli 2022, 06:13 WIB
Frenkie de Jong membuat Manchester United harus gigit jari karena memutuskan untuk bertahan di Barcelona.
Frenkie de Jong membuat Manchester United harus gigit jari karena memutuskan untuk bertahan di Barcelona. /Reuters/Pablo Morano.

PR DEPOK - Urusan transfer Frenkie de Jong yang melibatkan Barcelona dan Manchester United nampaknya belum akan berakhir dalam waktu dekat.

Manchester United yang menginginkan jasa Frenkie de Jong nampak akan semakin sulit mendapatkannya.

Menurut Pakar Transfer Fabrizio Romano, Frenkie de Jong melalui agennya telah menyatakan keinginannya bertahan di Barcelona di tengah minat Manchester United.

Sebisa mungkin Frenkie de Jong berharap untuk tetap berseragam Barcelona setidaknya untuk 1 musim ke depan.

Baca Juga: Ada Fenomena Alam Supermoon di Tanggal 14 Juli 2022, Ini Waktu dan Cara Lihat Bulan Purnama Rusa Super

"Agen Frenkie De Jong Ali Dursun dan Hasan Cetinkaya telah memberitahu Barcelona bahwa masih belum berniat untuk pergi," ucapnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @FabrizioRomano.

Hal ini membuat Man United selaku tim yang ingin merekrut pemain berkebangsaan Belanda dari Camp Nou kini dalam posisi kurang bagus.

Kendati demikian, kesempatan klub berjuluk Setan Merah ini memboyong de Jong ke Old Trafford dari Blaugrana sama sekali hilang.

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Apakah Tes Usia Mental Akurat? Cari Tahu Jawabannya di Sini

Pasalnya, kata Fabrizio Romano, de Jong dan agennya berpeluang membuka pembicaraan intens dengan Man United jika Barca memang mengatakan tak mampu membayar gaji tinggi sang pemain.

"Frenkie dan agen-nya juga tidak menerima pengurangan gaji atau pembicaraan terkait dengan itu," kata dia kembali menjelaskan.

Seperti diketahui, gaji de Jong di Barcelona sebesar 14 juta euro per tahun atau sekitar Rp201 miliar. Nominal ini membuat dirinya jadi salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di tim.

Baca Juga: Raheem Sterling Akan Menyusul Chelsea untuk Gabung dalam Turnamen Pra-Musim di Amerika Serikat

Kondisi keuangan Blaugrana yang sedang tidak baik mungkin akan jadi pemicu hengkangnya punggawa Frenkie de Jong ke Old Trafford.

Barcelona secara tegas hanya akan melepas pemain berusia 25 tahun di harga 85 juta euro kendati sang gelandang memutuskan ingin bertahan jika bisa.

Manchester United sejauh ini baru menawarkan dana 65 juta euro untuk mendatangkan Frenkie de Jong ditambah bonus yang masih didiskusikan dengan Barcelona.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @FabrizioRomano


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah