Klaim Tahu Kekuatan Timnas Indonesia U20, Pelatih Hongkong Sebut Skuad Garuda Nusantara Beda dengan Vietnam

- 16 September 2022, 08:58 WIB
Pelatih Hongkong Cheung Kin Fung berikan pendapatnya soal Timnas Indonesia U20 yang akan jadi lawan di Kualifikasi Piala Asia U20 malam ini.
Pelatih Hongkong Cheung Kin Fung berikan pendapatnya soal Timnas Indonesia U20 yang akan jadi lawan di Kualifikasi Piala Asia U20 malam ini. /Instagram.com/@pssi.

PR DEPOK - Timnas Indonesia U20 dijadwalkan akan kembali berlaga di Kualifikasi Piala Asia U20 hari ini 16 September 2022.

Pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia U20 malam ini, Garuda Nusantara akan berhadap dengan Timnas Hongkong U20 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pukul 20.00 WIB.

Pelatih Hongkong, Cheung Kin Fung memberikan pendapatnya terkait Timnas U20 yang akan menjadi lawannya di Kualifikasi Piala Asia U20 malam ini.

Dalam keterangannya, Kin Fung mengaku dirinya sudah memahami strategi dan kekuatan Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Baca Juga: BSU 2022 Mulai Cair ke Pekerja, Ini Syarat dan Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp600.000 via kemnaker.go.id

Pasalnya, laga malam nanti merupakan pertemuan untuk kedua kalinya dengan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan.

Kendati demikian, pelatih Hongkong ini menyebutkan bahwa gaya permainan pasukan Garuda Nusantara berbeda dengan Vietnam.

"Gayanya berbeda dengan Vietnam. Namun kami tetap harus memperhatikan gaya bermain mereka," kata dia, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari PMJ News.

Baca Juga: Cara Cek Nama Penerima Bansos PBI JK 2022 Online Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Menurut dia, Timnas Indonesia U20 memiliki kekuatan yang sama baiknya dalam aspek menyerang maupun bertahan. Hal tersebut akan menjadi ujian bagi timnya di laga malam ini.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x