Pertandingan Grup A Piala AFF Dicederai Aksi Berbahaya Suporter Indonesia

- 30 Desember 2022, 19:20 WIB
Aksi pendukung Timnas Indonesia di laga AFF melawan Thailand, viral di media sosial.
Aksi pendukung Timnas Indonesia di laga AFF melawan Thailand, viral di media sosial. /Twittet/zoelfick/

Melihat hal tersebut, para penonton yang berada di bawah tribun kemudian meneriaki suporter tersebut dengan teriakan “kampungan!”.

Beberapa suporter pun mencoba untuk mengusir si pria dengan melempar air mineral dengan tujuan agar ia kembali ke dalam pagar pembatas penonton.

Namun, hal ini direspons oleh si pria dengan memberikan jari tengah kepada para suporter lain yang berada di bawah.

Penonton lainnya yang masih dalam satu tribun dengan sang supporter tersebut, kemudian mencoba untuk menarik pria tersebut ke dalam pagar pembatas agar tidak terjadi sesuatu yang berbahaya, namun sang pria menolak ajakan penonton lain tersebut.

Baca Juga: Profil Lengkap Pele, sang Legenda Sepak Bola Internasional Asal Brazil

Dalam video unggahan tersebut, memperlihatkan 3 orang yang mencoba menarik tangan suporter tersebut agar masuk ke dalam pagar pembatas.

Tidak terlihat tim pengaman yang berada di tribun atas, sehingga si pria tersebut cukup lama berdiri di atas pengeras suara, hingga akhirnya berhasil ditarik oleh para suporter lainnya seperti yang diunggah pada video balasan dari akun @TaufiqSurya12.

Pada video balasan tersebut, terlihat si pria kemudian berhasil ditarik oleh suporter lainnya, namun kemudian terjadi keributan antara para suporter.

Baca Juga: Pele, Legenda Brazil yang Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun

Beberapa suporter mencoba untuk menghakimi si pria tadi, namun ada beberapa lainnya yang mencoba untuk melerai.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurfajriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah