Timnas Indonesia U-22 Tekuk Filipina 3 Gol Tak Berbalas di Laga Perdana Cabor Sepakbola SEA Games 2023

- 30 April 2023, 14:42 WIB
Dalam cabor sepakbola di SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 berhasil mengalahkan Filipina dalam 3 gol tak berbalas.
Dalam cabor sepakbola di SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 berhasil mengalahkan Filipina dalam 3 gol tak berbalas. /Antara Foto/M Agung Rajasa/

PR DEPOK - Tim Nasional Indonesia di Bawah Usia 22 tahun (Timnas U-22) sukses mempersembahkan kemenangan perdana di ajang SEA Games 2023 cabang olahraga Sepakbola di Grup A.

Timnas Indonesia U-22 berhasil menghempaskan timnas Filipina dengan skor 3 gol tak berbalas pada laga yang digelar digelar di Olympic Stadium, Phnom Penh pada Sabtu 29 April 2023.

Masing-masing gol Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinand, Irfan Jauhari dan Fajar Fatur Rahman yang semua nya dicetak di akhir babak.

Dengan kemenangan perdana di cabor sepakbola SEA Games 2023 yang digelar di Kamboja tersebut, membawa timnas Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Besok, 1 Mei 2023: Kamu akan Mendapat Kebahagian dari Teman hingga Kolega

Jalannya pertandingan

Indonesia tampil menyerang setelah sejak awal dengan terus menekan pertahanan timnas Filipina.

Sayangnya, tim asuhan Indra Sjafri kurang sabar membangun serangan sehingga selalu buntu di depan gawang lawan.

Untungnya, menjelang peluit babak pertama dibunyikan, Indonesia mampu menorehkan gol lewat kaki Marselino Ferdinand di menit 45.

Baca Juga: Cara Cek PKH Tahap 2 yang Cair Bulan Mei 2023 di Link cekbansos.kemensos.go.id

Memanfaatkan umpan Rio Fahmi, Marselino sukses memperdaya kiper Filipina untuk membawa Indonesia unggul 1-0 pada interval babak.

Pada babak kedua, Garuda muda terus berusaha menambah keunggulan dengan serangan-serangan yang lebih teratur.

Hasilnya pada menit 60, Indonesia mendapat penalti usai aksi Witan Sulaiman dihentikan bek Filipina.

Sayangnya, eksekusi penalti Rizki Ridho gagal membuahkan gol, skor pun tak berubah.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Hidden Gem di Bandung Selatan, Wajib Dikunjungi saat Libur Akhir Pekan

Jelang peluit akhir pertandingan, skuad merah putih akhirnya mampu menambah keunggulan.

Tak tanggung-tanggung, dua gol dicetak dalam 3 menit terakhir yakni melalui Irfan Jauhari di menit 89 dan Fajar Fatur Rahman di waktu injury time.

Timnas Indonesia U-22 pun kini duduk nyaman di puncak grup A sementara dengan 3 poin dan defisit gol +3

Baca Juga: Ada Peningkatan Kasus Covid-19, Bupati Garut Imbau Masyarakat Kembali Tingkatkan Protokol Kesehatan

Indonesia sendiri tergabung di grup A yang diisi tuan rumah Kamboja, Filipina, Timor Leste dan Myanmar.

Selanjutnya, Indonesia akan berjumpa dengan Myanmar pada 5 Mei 2023 di pertandingan kedua cabor sepakbola SEA Games 2023, Kamboja.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah