West Ham Tawar Harry Maguire, Manchester United dan Sang Pemain Langsung Menolak

- 29 Juli 2023, 08:47 WIB
West Ham tawar Harry Maguire, Manchester United dan sang pemain langsung menolak.
West Ham tawar Harry Maguire, Manchester United dan sang pemain langsung menolak. /Tangkapan layar Instagram @harrymaguire93

PR DEPOK - Ketertarikan West Ham United untuk bek Manchester United, Harry Maguire nampak akan segera berakhir.

 

Pasalnya, tawaran West Ham untuk mendatangkan Maguire langsung ditolak mentah-mentah.

Tidak hanya oleh pihak Manchester United namun juga dari sisi Maguire sebagai pemain.

Kedua pihak menolak kemungkinan transfer yang ditawarkan The Hammers senilai 20 juta pounds atau sekitar Rp388 miliar.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 58 Resmi Dibuka, Begini Tips Lolos Seleksinya

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari kolumnis The Athletic, David Ornstein, baik United maupun Maguire tak tertarik membahas transfer tersebut.

"Manchester United menolak tawaran £20 juta dari West Ham untuk mengontrak Harry Maguire secara permanen," ungkapnya di akun twitter resminya.

Pelatih West Ham, David Moyes memang berencana mendatangkan Maguire di bursa transfer kali ini.

Namun karena penolakan tadi, harapan itu pun nyaris pupus. Pasalnya, United tak akan melepas sang pemain dengan harga murah.

Baca Juga: Real Sociedad Incar Donny Van de Beek, Manchester United Tinjau Komposisi Gelandang Mereka

Selain itu, Maguire juga masih memiliki tekad untuk bersaing di tim utama Setan Merah. Apalagi, gaji yang ditawarkan West Ham tidak sepadan dengan yang didapat di Old Trafford.

"David Moyes tertarik pada bek tengah Inggris tetapi kecil kemungkinan #WHUFC akan mendorong lagi di tengah perasaan bek 30 tahun yang ingin berjuang untuk tempat di #MUFC + gaji juga menjadi masalah," pungkas Ornstein.

Maguire diperkirakan mendapat gaji 189 pounds per pekan atau sekitar Rp3,9 miliar.

Kemungkinan West Ham mendatangkan Maguire pun nyaris seratus persen tertutup.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Twitter @David_Ornstein


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah