Maskot dan Lambang Resmi Piala Dunia U-17 di Indonesia Resmi Diumumkan FIFA

- 2 September 2023, 07:13 WIB
Nama Maskot Piala Dunia U-17 2023
Nama Maskot Piala Dunia U-17 2023 /Dok.FIFA

PR DEPOK - FIFA secara resmi telah meluncurkan lambang dan maskot resmi Piala Dunia U-17 pada Jumat, 1 September 2023.

Maskot yang digunakan untuk Piala Dunia U-20 2023 sebelumnya, yaitu Badak Cula Cahaya (Bacuya), kini akan kembali digunakan untuk Piala Dunia U-17. Hal ini merupakan kabar baik bagi penggemar sepak bola di Indonesia dan juga bagi para pencinta maskot ini.

Keputusan untuk menggunakan Bacuya sebagai maskot untuk Piala Dunia U-17 menunjukkan kontinuitas dalam penggunaan simbol ini dalam turnamen FIFA di Indonesia.

Baca Juga: Gunung Sumbing Kebakaran Hebat, 37 Pendaki Dikabarkan Sempat Terjebak di Basecamp

Sebelumnya, Piala Dunia U-20 2023 telah direncanakan untuk berlangsung pada Mei hingga Juni, tetapi karena beberapa alasan, Piala Dunia U-17 menjadi tuan rumah berikutnya.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dengan bangga menyambut pengumuman ini.

"Sebuah kehormatan bagi kami karena mendapat kepercayaan menggelar kejuaraan sepak bola dunia bagi generasi pesepakbola masa depan. Dengan 73% penduduk Indonesia menyukai sepak bola, saya optimistis FIFA U-17 akan berjalan sukses dan mendatangkan banyak penggemar ke stadion. Terlebih ini kali pertama, Indonesia tampil di ajang dengan level Piala Dunia. Sudah pasti kami menyambutnya dengan sangat antusias," ungkapnya.

Baca Juga: Kapan Bansos BPNT September 2023 Cair? Cek Jadwal Pencairan dan Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id 

Bacuya, maskot ini, mengacu pada nama hewan asli Indonesia, yaitu Badak Jawa. Filosofi di balik Bacuya menggambarkan badak jawa muda yang pemalu dan pendiam. Namun, ketika Bacuya menemukan sepak bola, semuanya berubah. Dia menjadi lebih bersemangat, dan tanduknya bercahaya dengan warna-warna baru. 

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x