Berbagi Kisah Kelamnya di MU, Alexis Sanchez: Ga Ada Rasa Kekeluargaan dan Ingin Kembali ke Arsenal

- 5 September 2020, 08:37 WIB
Alexis Sanchez saat memperkuat Manchester United.*
Alexis Sanchez saat memperkuat Manchester United.* /Dok. Premier League./

PR DEPOK - Pemain Timnas Chili Alexis Sanchez berbagi cerita saat dirinya menginginkan segera mengakhiri kontrak bersama "setan merah" julukan Manchester United setelah melaksanakan sesi latihan pertama di Old Trafford.

Ia juga mengatakan kerjasamanya bersama tim yang bermarkas di Old Trafford itu terjadi setelah gagal mencapai kesepakatan dengan tetangga "setan merah" yakni Manchester City pada Januari 2018.

Pemain berusia 31 tahun tersebut dengan jujur mengatakan bahwa sebenarnya Manchester United merupakan klub yang ia sukai sedari kecil.

Baca Juga: Geser Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Dinobatkan Jadi Pemain Termahal di Dunia

"Sebelumnya, saya memiliki kesepakatan dengan Manchester City, namun karena hal yang lumrah terjadi di sepak bola, saya menerima kesempatan untuk pergi ke United. Rasanya penawaran dari United begitu menggoda dan itu adalah sesuatu yang baik untuk saya. Saya sangat menyukai klub ini ketika saya masih kecil," kata Alexis Sanchez, seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari ESPN.

Lebih lanjut ia pun mengatakan bahwa dirinya teken kontrak tanpa meminta informasi jelas mengenai keadaan tim.

"Akhirnya, saya menandatangani tetapi saya tidak meminta informasi tentang apa yang terjadi di dalam klub," katanya.

Ia pun mengatakan bahwa selepas melaksanakan latihan, dirinya baru menyadari terkait hal-hal yang tidak disadari sampai tiba saat latihan bersama.

Baca Juga: Usai Daftar Pilkada 2020, Bupati Haltim Muhdin Ma'bud Dilaporkan Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ESPN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x