Timnas Indonesia U-17 Ditaklukkan Maroko, Adakah Peluang Lolos Piala Dunia U-17?

- 17 November 2023, 06:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-17
Pemain Timnas Indonesia U-17 /PSSI./

PR DEPOK - Timnas Indonesia U-17 berhadapan dengan Maroko U-17 pada matchday ketiga Grup A Piala Dunia U-17 2023. Pertandingan tersebut dimainkan pada Kamis 16 November 2023. Di mana Garuda Muda mengalami kekalahan dengan skor 1-3 di Stadion Gelora Bung Tomo.

Maroko berhasil meraih kemenangan melalui gol-gol yang dicetak oleh Anas Alaoui melalui eksekusi penalti, Abdelhamid Ait Boudlal, dan Mohammed Hamony.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-17 sempat menunjukkan harapan dengan gol yang dicetak oleh Nabil Asyura.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari Jumat, 17 November 2023: Hari yang Cukup Berat dan Terserang Sakit Kepala

Ringkasan Babak Pertama

Maroko mulai agresif sejak awal. Pada menit ke-11, Maroko hampir mencetak gol. Anas Alaoui mendapatkan peluang terbuka, dan sepakannya telah melewati kiper Ikram Al Giffari. Beruntung, Hanif Ramadhan dari Indonesia menyapu bola tepat di depan gawang, menghalangi terjadinya gol.

Sayangnya, pada menit ke-29, Maroko diberikan penalti setelah Welber Jardim melakukan pelanggaran pada Mohammed Hamony. Anas Alaoui maju sebagai eksekutor dan berhasil menyelesaikan tugasnya dengan sempurna. Maroko memimpin 1-0 atas Indonesia.

Meskipun Indonesia mencoba bangkit setelah gol tersebut, Maroko mampu tampil lebih solid dan menguasai lini tengah. Pada menit ke-39, Maroko berhasil menggandakan keunggulan dengan gol yang dicetak oleh Abdelhamid Ait Boudlal. Maroko unggul 2-0.

Baca Juga: 5 Mie Ayam Diburu Banyak Pembeli di Lowokwaru, Kelezatan Rasanya Paripurna

Beruntung Indonesia memberikan respons positif. Pada menit ke-41, skor menjadi 1-2 setelah Nabil Asyura mencetak gol melalui eksekusi perekik. Nabil Asyura berhasil membobol gawang Taha Benrhozil dari jarak yang cukup jauh. Babak pertama berakhir dengan skor 1-2, dengan Indonesia tertinggal.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x