Info Nobar PERSIB BANDUNG vs MADURA UNITED, Cek Jadwal dan Harga Tiketnya Disini

- 26 Mei 2024, 14:15 WIB
ILUSTRASI - Bobotoh bersorak menyambut gol balasan David da Silva ke gawang Bali United pada Nobar Biru di 1919 Dapur & Kopi, Selasa, 14 Mei 2024/persib.co.id/Sutanto Nurhadi Permana/
ILUSTRASI - Bobotoh bersorak menyambut gol balasan David da Silva ke gawang Bali United pada Nobar Biru di 1919 Dapur & Kopi, Selasa, 14 Mei 2024/persib.co.id/Sutanto Nurhadi Permana/ /

PR DEPOK – Persib Bandung akan bertanding melawan Madura United pada leg 1 Final Championship Series Liga 1 2023-2024. Pertandingan tersebut akan berlangsung pada hari ini Minggu, 26 Mei 2024 di Stadion Si Jalak Harupat di Kabupaten Bandung pada pukul 19.00 WIB.

Pertandingan Persib Bandung vs Madura United ini adalah untuk penentuan pemenang dalam dua leg yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat hari ini dan di Stadion Gelora Bangkalan pada 31 Mei 2024.

Untuk suporter yang tidak kebagian tiket untuk menonton langsung pertandingan Persib bandung vs Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, bisa juga nobar (nonton bareng) di beberapa tempat yang disediakan.

Info nobar pertandingan Persib Bandung vs Madura United ada di beberapa tempat, diantaranya di CGV dan di Summarecon Mall bandung.

Baca Juga: Inilah 5 Tempat Makan Mie Ayam Top Rating di Semarang, Catat Alamatnya

Untuk menonton Persib vs Madura United suporter atau penonton bisa mendatang CGV Paris Van Java, CGV 23 Paskal Shopping Center, CGV Bandung Electronic Center, CGV Metro Indah Mall, dan CGV Miko Mall.

Nobar Persib Bandung vs Madura United akan berlangsung pada 19.00 WIB, untuk harga tiketnya dibanderol Rp85.000/orang.

Pembelian tiket bisa dilakukan secara online melalui web CGV atau CHV Apps, dan offline melalui walk in counter.

Sementara, untuk nobar di Summarecon Mall Bandung akan berlangsung pada pukul 19.00 WIB dengan harga tiket Rp100.000/orang.

Baca Juga: 8 Tempat Makan di Summarecon Mall Bekasi yang Murah dan Enak! Ada Menu Khas Nusantara, Korea, hingga Jepang

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah