Lakoni Debut Cemerlang Bersama Garuda Muda, Elkan Baggot: Saya Senang dan Bangga

- 12 Oktober 2020, 11:24 WIB
Elkan Baggot saat lakoni debut bersama Timnas U-19 kontra Makedonia Utara di laga uji coba, Minggu 11 Oktober 2020.*
Elkan Baggot saat lakoni debut bersama Timnas U-19 kontra Makedonia Utara di laga uji coba, Minggu 11 Oktober 2020.* /Dok. PSSI./

PR DEPOK – Kemenangan Timnas Indonesia U-19 melawan Makedonia Utara pada laga uji coba yang digelar Minggu, 11 Oktober 2020, tidak terlepas dari penampilan solid pemain berdarah campuran Indonesia-Inggris, Elkan Baggot.

Pemain belakang tersebut melakukan debutnya setelah dirinya baru saja bergabung bersama Garuda Muda pada pemusatan latihan (TC) di Kroasia, Rabu 7 Oktober 2020.

Elkan yang bermain untuk klub Liga 1 Inggris bersama Ipswich Town, tampil gemilang selama 90 menit dan berulang kali berhasil menggagalkan peluang-peluang lini depan timMakedonia Utara.

Baca Juga: Langgar Protokol Kesehatan, Wali Kota Bandung Ancam Tutup Bioskop

Pemain yang memiliki tinggi badan 194 centimeter itu tampak tidak ada kendala dalam mengawal pertahanan Garuda Muda bersama Rizky Ridho, Bagus Kaffa, dan Pratama Arhan dalam menahan serangan Makedonia Utara.

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari laman resmi PSSI, Elkan merasa senang dan bangga mendapat kesempatan debut bersama skuat Garuda Muda.

"Saya sangat senang dan bangga dapat bermain dan menjalani debut bersama timnas U-19. Terima kasih kepada PSSI dan semua pihak yang membuat saya dapat bertanding mengenakan jersey timnas Indonesia untuk pertama kalinya." 

"Hari ini secara keseluruhan tim bermain bagus, saat unggul 2-1 kami terus mendominasi permainan hingga akhir pertandingan. Kami harus selalu fokus dan kerja keras membenahi kekurangan kami selama TC di Kroasia ini," kata Elkan Baggott.

Baca Juga: UU Cipta Kerja Resmi Disahkan, Sanksi Pidana Berlaku Jika 'Bermain' dengan Hutan

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x