Francesco Bagnaia Jatuh, Fabio Quartararo Resmi Juara Dunia MotoGP 2021

- 24 Oktober 2021, 20:34 WIB
Fabio Quartararo resmi dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2021 meski balapan menyisakan dua seri.
Fabio Quartararo resmi dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2021 meski balapan menyisakan dua seri. /Pixabay/Juanbcn.

PR DEPOK - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo berrhasil mengunci gelar juara dunia MotoGP 2021 ketika balapan di seri Emilia Romagna.

Francesco Bagnaia, pesaing utama Fabio Quartararo pada MotoGP 2021, mengalami hari buruk setelah terjatuh menjelang akhir balapan seri Emilia Romagna.

Berdasarkan kabar yang dihimpun, Fabio Quartararo berhasil menjadi pembalap Prancis pertama yang berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP.

Baca Juga: Sinetron SCTV Dituding Plagiat Serial Squid Game, Ernest Prakasa: Numpang Tanya, Gak Ada Malu-malunya Gitu?

Dengan jatuhnya Francesco Bagnaia di seri Emilia Romagna ini membuat Fabio Quartararo resmi dinobatkan sebagai juara dunia MotoGP 2021.

Perjuangan Fabio Quartararo untuk merengkuh gelar juara dunia MotoGP 2021 di balapan kali ini terbilang cukup sulit.

Pembalap asal Prancis itu harus mengawali balapan dari posisi ke-15, di mana itu merupakan hasil kualifikasi terburuknya sejak memulai debut di kelas primer MotoGP pada musim 2019.

Sejak balapan dimulai, Quartararo nampak mulai menyusul pembalap-pembalap yang berada di depannya.

Baca Juga: Indonesia Disebut Negara Recovery Covid-19 Terbaik, Ali Syarief: di ASEAN Ada Menterinya yang Maling Bansos?

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x