Jika Juara Dunia, Max Verstappen Ingin Ubah Nomor Balapnya Menjadi 1

- 13 November 2021, 17:35 WIB
Max Verstappen mengungkapkan keinginannya untuk merubah nomor balapnya di F1 menjadi 1 apabila berhasil juara dunia.
Max Verstappen mengungkapkan keinginannya untuk merubah nomor balapnya di F1 menjadi 1 apabila berhasil juara dunia. /REUTERS/Ricardo Moraes.

PR DEPOK - Pembalap F1 Red Bull Racing, Max Verstappen, tengah menjadi sorotan karena dirinya berpeluang untuk menjadi juara dunia F1 untuk pertama kalinya.

Penampilan yang ditunjukkan Max Verstappen di musim ini sangat impresif dan luar biasa. Bahkan, ia telah membuat sang juara dunia bertahan, Lewis Hamilton, susah payah untuk menandinginya.

Di papan klasemen F1 musim ini, Max Verstappen berada di puncak klasemen dengan perolehan 312,5 poin.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Mengaku Kecewa pada Jokowi, Ferdinand Hutahaean: Dia Sakit Hati Sebab Tak Lagi Menjabat

Sementara itu, Lewis Hamilton berada di peringkat kedua dengan poin 293,5, terpaut 19 angka dari Max Verstappen.

Dengan seri yang tinggal menyisakan empat balapan lagi, kemungkinan Max Verstappen untuk merengkuh gelar juara sangatlah besar.

Max Verstappen sempat disinggung perihal juara dunia oleh media sebelum gelaran F1 GP Brasil 2021 akhir pekan ini.

Dirinya ditanya apakah akan mengenakan nomor balap 1 apabila berhasil menjadi juara dunia F1 musim ini.

Baca Juga: KKB Desak Warga Tinggalkan Papua Diduga akan Perangi TNI-Polri, Fadli Zon: Ancaman Nyata, Tantangan Terbuka

Max Verstappen lantas menjawab bahwa pergantian nomor balap dari 33 yang ia gunakan saat ini menjadi nomor satu, bisa saja ia lakukan, dan itu merupakan sesuatu yang bagus.

“Berapa kali Anda memiliki kesempatan untuk mengemudi dengan menggunakan nomor satu? Saya pikir itu bagus dan keputusan pintar untuk melakukan itu," kata Max Verstappen sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Crash.net.

Untuk diketahui bersama, biasanya para pembalap yang berhasil menjadi juara dunia, memiliki tradisi untuk mengganti nomor balapnya menjadi nomor satu.

Pembalap F1 yang terakhir kali menggunakan nomor 1 yakni Sebastian Vettel pada 2014 silam.

Baca Juga: Cara Daftar Bansos PKH Online 2021 Pakai KTP Lewat HP, Ada Bantuan hingga Rp3 Juta

Sejatinya, ada satu pembalap yang nyaris melakukan hal serupa, yakni Nico Rosberg. Ia menjadi juara dunia pada 2016, namun dirinya lebih memilih untuk pensiun di musim berikutnya, sehingga nomor 1 pun ditiadakan.

Namun, pembalap asal Belanda itu mengatakan bahwa dirinya ingin terlebih dahulu fokus pada pertarungan gelar juara dunia musim ini, ketimbang memikirkan penggunaan nomor balap 1.

“Sangat mudah untuk jujur ​​kepada Anda, saya benar-benar fokus. Dalam empat balapan banyak hal yang bisa terjadi,” ujarnya.

Baca Juga: Heran Jokowi Start Paling Depan Saat Jajal Sirkuit Mandalika, Sindiran Ali Syarief: Kayak Pilpres Dulu

“Kami harus kembali mencoba untuk melakukan yang terbaik dan yang kami bisa di sini, dan setelah akhir pekan ini kami akan mencoba lagi untuk mencoba dan memenangkan balapan," pungkas Max Verstappen.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Crash.net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah