Pendaftaran PPDB DKI Jakarta 2023 Jenjang SMP Dibuka, Cek Jalur yang Tersedia dan Tahapannya di Sini

26 Mei 2023, 12:25 WIB
Cek jalur pendaftaran PPDB DKI Jakarta 2023 jenjang SMP dan tahapannya di sini. /Freepik/Jcomp

PR DEPOK - Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP telah dimulai dari proses awal yaitu prapendaftaran. Semua proses ini dilakukan secara online dan tanpa adanya pungutan biaya apapun bagi orang tua/wali CPDB.

 

Syarat mengikuti PPDB tingkat SMP guna mendaftarkan diri di sekolah negeri yang dituju tidaklah sulit, untuk CPDB sendiri maksimal berusia 15 tahun pada 1 Juli 2023.

Lulus sekolah dasar (SD) atau bentuk lain yang sederajat, dan CPDB harus tercatat di dalam KK yang dikeluarkan oleh Dukcapil DKI Jakarta selambat-lambatnya 1 Juni 2023.

Seluruh proses PPDB di mulai dari prapendaftaran yang dilaksanakan pada 10 mei - 9 Juni 2023, dapat diikuti secara online di https://sidanira.jakarta.go.id/prapendaftaran. Proses prapendaftaran ini hanya diperuntukan bagi Calon Peserta Didik Baru (CPDB) seperti berikut ini :

Baca Juga: Catat Lokasinya! Berikut 7 Rekomendasi Bakso Enak di Cirebon Paling Ramai!

1. Asal sekolah CPDB di luar DKI Jakarta

2. CPDB merupakan lulusan tahun 2021 dan 2022

3. Asal sekolah CPDB dari pendidikan sekolah asing seperti Singapore school dll

4. KK yang telah diverifikasi oleh team verifikator Dinas Pendidikan DKI Jakarta selambat-lambatnya 1 Juni 2023

Baca Juga: Man United Bantai Chelsea dan Lolos ke Liga Champions, Sosok Erik ten Hag Disejajarkan dengan Sir Matt Busby

Sedangkan untuk yang tidak dalam 4 kategori tersebut, tidak perlu mengikuti proses prapendaftaran. Berikut ini adalah mekanisme dan waktu pendaftaran untukasing-masing jalur.

1. Jalur Prestasi Akademik dan Non Akademik

Waktu pendaftaran pada jalur ini dilaksanakan bersamaan antara Akademik dan Non Akademik.

12 - 14 Juni 2023
Pendaftaran dan pemilihan sekolah
12 - 14 Juni 2023
Proses seleksi secara online
14 Juni 2023
Pengumuman hasil seleksi
15 - 16 Juni 2023
Lapor Diri bagi yang diterima

Baca Juga: Video Syur Mirip Dirinya Viral, Rebecca Klopper Laporkan Pemilik Akun

2. Jalur Afirmasi

Untuk pendaftaran melalui jalur Afirmasi, ada 3 kategori yang dijadikan kriteria untuk proses pendaftaran di jalur ini, yaitu:

a. Bagi anak asuh panti, anak para tenaga kesehatan yang meninggal dunia dalam penanganan Covid-19

13- 28 Juni 2023
Input ke dalam sistem
28 Juni 2023
Pengumuman hasil seleksi
30 Juni - 1 Juli 2023
Lapor diri bagi yang diterima

Baca Juga: Arsip Pidato Presiden Pertama RI Ir Soekarno Ditetapkan UNESCO sebagai Memory of The World

b. Bagi anak penyandang disabilitas

12-14 Juni 2023
Pendaftaran dan verifikasi dokumen
12-14 Juni 2023
Pemilihan sekolah dan proses seleksi
14 Juni 2023
Pengumuman hasil sekeksi
15-16 Juni
Lapor diri bagi yang diterima

c. Bagi anak penerima KJP Plus sekaligus penerima PIP, hanya penerima KJP Plus, terdaftar dalam DTKS, anak pekerja/buruh penerima kartu pekerja jakarta, anak pengemudi micro bus trans Jakarta

19-21 Juni 2023
Pendaftaran dan pemilihan sekolah
19-21Juni
Proses seleksi
21 Juni
Pengumuman hasil seleksi
22-23 Juni 2023
Lapor diri bagi yang diterima

Baca Juga: Kisah Viral: Wanita Korban KDRT Melapor ke Polisi, Malah Ditahan! Apa yang Terjadi?

3. Jalur Zonasi

26-28 Juni 2023
Pendaftaran dan pemilihan sekolah
26-28 Juni 2023
Proses seleksi
28 Juni 2023
Pengumuman hasil seleksi
30 Juni - 1 Juli 2023
Lapor diri bagi yang diterima

4. Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua dan Anak Guru

12-27 Juni 2023
Pendaftaran dan pemilihan sekolah
12-28 Juni 2023
Verifikasi dokumen dan proses seleksi
28 Juni2023
Pengumuman hasil seleksi
30 Juni - 1 Juli 2023
Lapor diri bagi yang diterima

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga dan Ular Jumat, 26 Mei 2023: Cepat Alami Perubahan Mood

5. Jalur Tahap Kedua PPDB Bersama

3-5 Juli 2023
Pendaftaran dan pemilihan sekolah
3-5 Juli 2023
Proses seleksi
5 Juli 2023
Pengumuman hasil seleksi
6-7 Juli 2023
Lapor diri bagi yang diterima

Seluruh proses dalam jalur masuk PPDB DKI Jakarta, sebaiknya di ikuti oleh CPDB dan orang tua/wali secara berjenjang sehingga bisa memperbesar kesempatan masuk pada salah satu sekolah yang di tuju.

Dalam proses PPDB ini yang paling diutamakan adalah ketekunan dan kesabaran guna mengikuti tahapan demi tahapan proses PPDB, Happy Hunting PPDB.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Ppdb.jakarta.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler