Tata Cara Unduh atau Download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023, Cek di Link Ini

27 Juni 2023, 20:58 WIB
Ilustrasi - Link unduh sertifikat UTBK 2023, dibuka jam berapa, serta cara cepat download hasil skor UTBK SNBT dalam format PDF. /Tangkap layar Snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

PR DEPOK - Berikut informasi mengenai tata cara unduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023.

Pengumuman hasil UTBK SNBT 2023 sudah resmi diumumkan sejak pekan lalu, atau tepatnya pada hari Selasa, 20 Juni 2023, pukul 15.00 WIB.

Sebagai informasi, setelah melihat hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023, Anda dapat mengunduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023.

Baca Juga: Bayar Ratusan Juta Demi Lolos Seleksi Jabatan, 3 Pejabat di Pemalang Ditahan KPK

Jadi, bagi semua peserta didik yang sudah mengikuti UTBK SNBT 2023, baik yang dinyatakan lolos maupun tidak, diwajibkan mengunduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023 tersebut.

Adapun nantinya, sertifikat nilai ini dapat dilampirkan untuk mendaftar atau registrasi ulang Jalur Mandiri di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta yang mensyaratkan hal tersebut.

Tata Cara Download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023

Berikut adalah tata cara mudah untuk unduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023:

Baca Juga: Warga Depok Merapat! Berikut Lokasi Sholat Idul Adha Muhammadiyah 2023 di Kecamatan Sukmajaya dan Beji

1. Buka situs resmi SNPMB di link ini snbt.bppp.kemdikbud.go.id;

2. Kemudian, masukan 12 digit nomor peserta UTBK SNBT 2023 Anda;

3. Isi juga tanggal lahir, bulan, dan tahun lahir Anda sesuai format yang diminta;

4. Selanjutnya, centang di bagian kalimat pernyataan “Dengan ini saya menyatakan bahwa apabila di kemudian hari ditemukan kecurangan yang saya lakukan dalam UTBK SNBT 2023, maka status penerimaan saya dibatalkan";

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius Rabu, 28 Juni 2023: Udara Segar dan Matahari Sangat Penting

5. Lalu, klik ‘Lihat Hasil’;

6. Setelah itu, akan ditampilkan Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023 berupa e-sertifikat pada layar;

7. Lalu, klik opsi unduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023.

Perlu diketahui, masa unduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023 ini dapat dilakukan mulai dari tanggal 26 Juni 2023, pukul 09.00 WIB sampai dengan tanggal 31 Juli 2023, pukul 15.00 WIB di akun SNPMB masing-masing.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Populer di Jawa Timur, Dijamin Liburan Anda Sangat Menyenangkan!

Terdapat 6 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Jalur Mandiri yang menggunakan nilai UTBK SNBT 2023, di antaranya Universitas Padjadjaran (UNPAD), Institut Teknologi Bandung (ITB), Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Airlangga (UNAIR), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dan juga Universitas Negeri Semarang (UNNES).

Seleksi Mandiri atau Ujian Mandiri merupakan sistem penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia secara mandiri. Seleksi mandiri dilakukan setelah pengumuman hasil UTBK SNBT.

Itu tadi informasi mengenai tata cara unduh atau download Sertifikat Nilai UTBK SNBT 2023.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler