Sejumlah Pemda Liburkan Sekolah Selama 2 Pekan, Nadiem Makariem: Saya Sangat Apresiasi dan Siap Mendorong Pembelajaran Jarak Jauh

- 15 Maret 2020, 11:01 WIB
MENDIKBUD Nadiem Makarim.*
MENDIKBUD Nadiem Makarim.* /ANTARA/

“Kemendikbud siap dengan semua skenario, termasuk penerapan bekerja bersama-sama untuk mendorong pembelajaran secara jarak jauh untuk para siswa,” ujarnya.

Baca Juga: Sepekan Pascaberdampingan dengan Pejabat Brasil yang Positif Virus Corona, Donald Trump Dinyatakan Negatif Pandemi

Perlu diketahui, Kemendikbud telah mengembangkan portal pembelajaran jarak jauh bernama Portal Rumah Belajar yang dapat diakses langsung melalui belajar.kemdikbud.go.id.

Beberapa fitur unggulan yang dapat diakses oleh peserta didik dan guru, di antaranya Sumber Belajar, Kelas Digital, Laboratorium Maya, dan Bank Soal. Rumah Belajar dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.

Selain melalui portal belajar dari Kemdikbud, Nadiem mengatakan sejumlah mitra telah menyatakan kesanggupannya untuk berkontribusi menyelenggarakan sistem belajar secara daring. Platform akan memberikan fasilitas yang dapat di akses secara umum dan gratis.

Baca Juga: Petugas Medis di India Klaim Penggunaan Obat Flu Babi dapat Sembuhkan Virus Corona

Platform tersebut adalah Google Indonesia, Kelas Pintar, Microsoft, Quipper, Ruangguru, Sekolahmu, dan Zenius.***

Halaman:

Editor: Billy Mulya Putra

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x