PIP Kemdikbud Juni 2023 Kapan Cair? Cek Status Data Siswa di link pip.kemdikbud.go.id

- 21 Juni 2023, 10:02 WIB
Berikut cara cek status data siswa PIP Kemdikbud, ada bantuan pendidikan berupa uang tunai pada Juni 2023.*
Berikut cara cek status data siswa PIP Kemdikbud, ada bantuan pendidikan berupa uang tunai pada Juni 2023.* /indonesiabaik.id

PR DEPOK - PIP Kemdikbud adalah bantuan biaya pendidikan untuk anak-anak sekolah yang berasal dari keluarga kurang mampu.

 

PIP Kemdikbud dikabarkan akan disalurkan ke titik yang lebih luas di seluruh wilayah Indonesia.

Berikut cek status data siswa dengan mengakses link pip.kemdikbud.go.id, dilakukan secara online.

PIP Kemdikbud akan disalurkan ke anak sekolah tingkat SD, SMP, SMA, dan SMK bantuan juga akan diterima oleh SDLB, SMPLB, SMALB lalu paket A, B, dan C.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo, Kamis, 22 Juni 2023: Ada Pemasukan Uang

Bantuan yang diterima berupa uang tunai dari mulai Rp450.000-Rp1 juta, khusus untuk anak kelas 3 akan mendapatkan bantuan Rp225.000-Rp500.000.

Pencairan PIP saat ini merupakan pencairan tahap ke 2, Untuk mencairkan PIP Kemdikbud Juni 2023 masyarakat harus memenuhi syarat yang berlaku.

 

Masyarakat harus memiliki KIP (Kartu Indonesia Pintar) lalu, sudah terdaftar di DTKS Kemensos.

Kemudian, untuk masyarakat yang tidak memiliki KIP akan mendapatkan bantuan Rp1 juta dari PIP Kemdikbud dengan memberikan beberapa berkas yang masih berlaku atau bisa digunakan seperti KK dan SKTM (Surat Keterangan Tidak mampu).

Baca Juga: Mane Cetak Dua gol saat Senegal Kalahkan Brasil, Hasil Akhir Skor 4-2

Masyarakat yang ingin mengajukan bantuan untuk anaknya bisa memberikan berkas KIP, KKS, SKTM sebagai penerima PIP Kemdikbud.

Berkas tersebut akan diajukan ke lembaga pendidikan dan kemudian diusulkan untuk menjadi penerima PIP Kemdikbud.

 

Berikut cara cek status data siswa PIP Kemdikbud:

1. Akses link pip.kemdikbud.go.id
2. Masukan NIK orang tua dan NISN
3. Klik tahun penerima PIP
4. Masukan hasil perhitungan ke dalam kotak
5. Klik cari data

Baca Juga: 5 Rekomendasi Kedai Mie Kocok di Tasikmalaya, Kuahnya Sedap, Kikilnya Kenyal!

Status data siswa calon penerima PIP Kemdikbud Juni 2023 akan muncul dengan lengkap.

Jadi, PIP Kemdikbud Juni 2023 kapan cair?

 

Pencairan PIP Kemdikbud Juni 2023 masih belum diketahui, pihak pemerintah masih belum memberikan informasi lebih lanjut.

Masyarakat disarankan untuk menunggu informasi lebih lanjut dengan membuka akun resminya di Instagram @puslapdik_dikpud.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio Hari Ini, 21 Juni 2023: Ada Keberuntungan Dalam Usaha, Saatnya Berinvestasi

Demikian terkait PIP Kemdikbud Juni 2023 yang belum diketahui kapan akan cair, cek status data siswa di pip.kemdikbud.go.id.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah