Prabowo Subianto Borong 500 Kendaraan Taktis Maung Pindad, Simak Spesifikasi dan Cara Pesannya

8 Agustus 2020, 19:24 WIB
Potret mobil Maung Pindad yang dipesan oleh Prabowo Subianto. /Pindad

PR DEPOK - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memborong 500 kendaraan taktis maung produksi PT. Pindad.

Pembelian akan selesai pada Ulang Tahun TNI tahun ini sekitar bulan Oktober 2020. Selain Prabowo Subianto, musisi Anang Hermansyah dikabarkan akan menjadi warga sipil pertama yang memiliki si Maung.

Untuk melakukan pemesanan si Maung, Anda dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari dari situs resmi Pindad pada Sabtu, 8 Agustus 2020:

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Kabar Pemerintah Akan Sediakan Laptop Gratis untuk Siswa dan Guru 

1. Calon pelanggan mengirimkan permohonan informasi melalui surel dengan melampirkan formulir permohonan yang telah diisi. Formulir permohonan dapat diunduh pada website PT Pindad

2. Tim penjualan PT Pindad (Persero) akan memproses permohonan informasi produk/harga dalam jangka waktu maksimal 3 hari kerja.

3. Tim penjualan PT Pindad (Persero) akan mengirimkan informasi terkait produk maupun penawaran harga sesuai dengan permintaan calon pelanggan.

4. Komunikasi maupun proses lebih lanjut termasuk negosiasi akan dilakukan melalui surel maupun media komunikasi yang lain seperti meeting. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat menghubungi Tim Pemasaran Produk PT Pindad (Persero) melalui surel ke sales@pindad.com.

Baca Juga: Instagram Rilis Fitur Baru 'Reels', Sindir TikTok: Kayak Kenal 

Spesifikasi Maung Pindad:

1. Dimensi

Lebar: 1.640 milimeter

Jarak sumbu roda: 3.090 milimeter

Panjang: 4.931 milimeter

Tinggi: 1.810 milimeter

Ruang kabin: 1.050 x 1.640 x 1.150 milimeter

Ruang penumpang: 870 x 1.640 x 1.150 milimeter

Berat kendaraan tertutup: 2.160 kilogram

Baca Juga: Jokowi Kader Sang Rival untuk 2024, Ferdinand Hutahaean: Apakah Prabowo Layak Jadi Presiden? 

2. Kaki

Penggerak roda: 4x4

Suspensi depan: coilover shock long-arm

Suspensi belakang: rigid coilover shock four link-arm

3. Mesin

Turbo diesel: 4 silinder DOHC

Volume silinder: 2.400 cc

Daya maksimal: 149 hp

Daya dorong mesin: 400 Nm torsi maksimal

Transmisi manual: 6 kecepatan

Bahan bakar: solar

Baca Juga: Intelijen AS Sebut Tiongkok Akan Cegah Donald Trump Kembali Pimpin Amerika Dua Periode 

4. Kemampuan

Daya angkut: 4 orang

Kecepatan maksimal: 120 km/ jam

Radius putar maksimal: 13,7 meter

Sistem elektrik: 12 Volt

Baterai: 100 Ah

Kapasitas Tangki BBM: 80 liter

Jarak tempuh 800 kilometer

Baca Juga: Cek Fakta: Jokowi Dikabarkan Barter Vaksin Corona dengan Lahan Perusahaan untuk Tiongkok 

Selain spesifikasi tersebut, Maung Pindad tersebut juga dilengkapi dengan fitur bracket senjata kaliber 7,62 milimeter, konsol senapan SS2-V4, dan towing 4 titik. Ada juga fitur alat derek dengan kekuatan 4,5 ton, lampu blackout, jerigen BBM 2x20 liter, dan perangkat GPS untuk memudahkan mengenali jalan.***

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: pindad.com

Tags

Terkini

Terpopuler