Peretas Twitter Tokoh Dunia Bermodus Bitcoin Akhirnya Ditangkap

- 1 Agustus 2020, 08:33 WIB
Ilustrasi Twitter.
Ilustrasi Twitter. //PIXABAY

PR DEPOK - Beberapa waktu lalu, akun twitter sejumlah tokoh dunia diretas seperti Barack Obama, Elon Musk, dan Joe Biden.

Peretas itu pun kini telah ditangkap. Tiga orang telah didakwa pada Jumat, 31 Juli 2020 atas dugaan keterlibatan peretasan Twitter besar-besaran awal bulan ini yang mengambil alih profil pengguna tokoh-tokoh tersebut untuk kepentingan penipuan menggunakan bitcoin.

Ketiga tokoh tersebut adalah Mason Sheppard 19 tahun dari Inggris dengan nama onlinenya "Chaewon" dan Nima Fazeli 22 tahun dari Florida berjulukan online "Rolex", menurut pernyataan dari Jaksa Amerika Serikat David Anderson.

Baca Juga: Fakta atau Hoaks: Demo Neo PKI Dikabarkan Telah Mendapatkan Izin dari Pihak Kepolisian 

Sementara itu, satu lagi yakni remaja 17 tahun bernama Graham Ivan Clark yang ditangkap pada Jumat pagi di Tampa setelah penyelidikan yang dilakukan penyidik ​​federal dan negara, Jaksa Negara Bagian Hillsborough Andrew Warren mengatakan dalam sebuah pernyataan Jumat.

Nama Graham Ivan Clark dituduhkan sebagai dalang dalam kasus tersebut yang dikutip dari RRI oleh Pikiranrakyat-depok.com pada Sabtu, 1 Agustus 2020.

Warren mengatakan kantornya menangani penuntutan karena hukum Florida memungkinkan fleksibilitas yang lebih besar daripada hukum federal untuk menuntut seorang anak di bawah umur dalam kasus seperti ini.

Baca Juga: Bantu Warga Terdampak Covid-19, ACT Sulteng Bagikan Daging 234 Hewan Kurban 

"Ada kepercayaan keliru dalam komunitas peretas kriminal bahwa serangan seperti peretasan Twitter dapat dilakukan secara anonim dan tanpa konsekuensi," kata Anderson dalam sebuah pernyataan.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x