5 Cara Menghilangkan Iklan di HP dengan Mudah, Tidak Ribet!

17 November 2023, 19:32 WIB
Ilustrasi cara menghilangkan iklan di HP - Berikut ini merupakan penjelasan tentang cara menghilangkan iklan di HP dengan mudah dan tanpa ribet. /Unsplash/Jamie Street

PR DEPOK - Tidak ingin terganggu oleh iklan ketika menggunakan HP? Sekarang sudah ada cara menghilangkan iklan di HP dengan mudah dan siapapun bisa mencobanya.

Iklan yang muncul di HP seringkali mengganggu dan menguras kuota internet. Hal ini disebabkan terdapat menu atau aplikasi yang tanpa sadar Anda memilihnya atau menginstalnya.

Namun, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan iklan-iklan tersebut dan menjadikan pengalaman menggunakan HP Anda lebih nyaman.

Beberapa cara ini bisa Anda coba untuk menghilangkan iklan di HP. Dengan mencoba langkah-langkah ini, Anda dapat menggunakan HP tanpa gangguan iklan yang bermunculan.

Baca Juga: Spoiler Ending dan Link Nonton The Escape of the Seven Episode 17 Sub Indo: Matthew Lee Berhasil Lolos?

Cara Menghilangkan Iklan di HP

1. Menggunakan Aplikasi Eksternal

Ada banyak aplikasi eksternal yang dibuat untuk menghilangkan iklan di HP. Aplikasi tersebut dapat memblokir iklan yang muncul di berbagai aplikasi, browser, dan bahkan di dalam game.

Beberapa aplikasi tersebut di antaranya, Adblock Plus, AdGuard, dan Blokada. Unduh dan instal aplikasi tersebut lalu ikuti petunjuk yang diberikan untuk mengaktifkan fitur pemblokiran iklan.

Baca Juga: Kapan KJP Plus Bulan November 2023 Akan Cair? Cek Estimasi Jadwal dan Penerimanya di kjp.jakarta.go.id

2. Menggunakan Browser

Banyak browser yang sudah dilengkapi dengan fitur pemblokir iklan bawaan. Seperti, Google Chrome memiliki opsi "Ads" di pengaturan yang memungkinkan Anda untuk mengaktifkan pemblokir iklan.

Selain itu, ada juga browser seperti Mozilla Firefox dan Opera yang memiliki fitur serupa. Buka pengaturan browser Anda, cari opsi pemblokir iklan, dan aktifkan fitur tersebut untuk menghilangkan iklan saat browsing.

3. Mengatur Iklan di Pengaturan HP

Di beberapa versi sistem operasi HP, terdapat opsi untuk mengatur iklan melalui pengaturan. Anda dapat menemukan opsi ini di:

· Pengaturan.

· Privasi.

· Iklan atau Pengaturan.

· Google.

· Iklan.

Baca Juga: Berkaca dari Kasus dr Qory yang Viral di Twitter, Ini Cara Laporkan KDRT dan Minta Perlindungan

Di sini, Anda dapat memilih untuk menonaktifkan iklan yang disesuaikan atau mengatur iklan Anda.

Meskipun ini tidak sepenuhnya iklan tersebut hilang, namun dapat mengurangi jumlah iklan yang muncul.

4. Jangan Mengunduh Aplikasi dari Sumber yang Tidak Terpercaya

Salah satu alasan mengapa iklan mungkin muncul di HP Anda adalah karena mengunduh aplikasi dari sumber yang tidak terpercaya.

Beberapa aplikasi yang diunduh dari luar Play Store atau App Store mungkin terdapat iklan atau malware.

Pastikan Anda hanya mengunduh aplikasi dari toko aplikasi resmi dan membaca ulasan pengguna sebelum menginstalnya.

Baca Juga: Menjelajahi 7 Rekomendasi Keindahan Alam di Subang Jawa Barat, Jangan Terlewatkan!

5. Perbarui Sistem Operasi dan Aplikasi dengan Rutin

Perbarui sistem operasi HP Anda dan aplikasi yang terinstal secara rutin. Aplikasi yang yang terbaru sering kali merilis pembaruan yang mencakup perbaikan keamanan dan perbaikan bug, termasuk mengatasi masalah terkait iklan.

Dengan memperbarui sistem operasi dan aplikasi yang terinstal di HP Anda, dapat mengurangi risiko munculnya iklan yang mengganggu.

Dengan mencoba cara menghilangkan iklan di HP, Anda akan terbebas dari iklan yang bermunculan ketika sedang menggunakan HP. Ingat! selalu perbarui sistem operasi dan aplikasi yang terinstal di HP Anda. ***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler