Susul Facebook, Twitter Resmi Blokir Akun Donald Trump Secara Permanen, Ternyata Ini Alasannya

- 9 Januari 2021, 10:01 WIB
Twitter resmi tangguhkan akun Donald Trump secara permanen.
Twitter resmi tangguhkan akun Donald Trump secara permanen. /Pixabay/Geralt./

PR DEPOK - Twitter secara resmi bloki akun @realDonaldTrump yang diketahui milik Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump secara permanen.

Keputusan penangguhan itu, menyusul tindakan Facebook yang telah memblokir akun Donald Trump tanpa batas waktu yang ditentukan.

Pemblokiran itu dilakukan usai adanya pengepungan hebat di Capitol AS beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Fadli Zon Resmi Dipolisikan, Husin Shihab: Ngeri Gak Pake Lama Langsung Dilaporin, Respect!

Untuk diketahui, rencana penyerbuan Capitol telah beredar di situs media sosial Facebook, Twitter, dan Parler dalam beberapa minggu menjelang serangan itu.

Dengan mempertimbangkan risiko hasutan lebih lanjut, maka Twitter mengambil keputusan untuk menangguhkan akun @realDonaldTrump milik Presiden AS itu secara permanen.

"Setelah meninjau secara cermat Tweet baru-baru ini dari akun @realDonaldTrump dan konteks di sekitarnya, kami telH srcara permanen menangguhkan akun tersebut karena risiko hasutan lebih lanjur untuk melakukan kekerasan," ujar perusahaan itu sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Twitter pada Sabtu, 9 Januari 2021.

Baca Juga: Tsamara Amany Bela Aksi Blusukan Mensos Risma: Heran Kok Dibuat Ruwet! Itu Bagus dan Layak Didukung

Pihak Twitter mencatat, pada 8 Januari 2021, Donald Trump mengunggah cuitan "75.000.000 Patriot Amerika yang hebat yang memilih saya, AMERIKA PERTAMA, dan MEMBUAT AMERIKA HEBAT LAGI, akan memiliki SUARA YANG RAKSASA di masa depan. Mereka tidak akan dihormati atau diperlakukan tidak adil dengan cara, bentuk, atau bentuk apa pun !!!".

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x