CEO Twitter Jack Dorsey Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Ini Penyebabnya

- 30 November 2021, 08:25 WIB
CEO Twitter Jack Dorsey.
CEO Twitter Jack Dorsey. /Anushree Fadnavis/Reuters

PR DEPOK – CEO salah satu platform ternama Twitter Jack Dorsey resmi mengundurkan diri dari jabatannya pada Senin, 29 November 2021 waktu setempat.

Posisi CEO yang ditinggalkan Jack Dorsey nantinya akan digantikan oleh CTO Parag Agrawal.

Jack Dorsey ingin memberikan ruang kepada Parag Agrawal untuk bisa memberikan sejumlah instruksi strategis untuk Twitter yang memiliki nilai USD38 miliar atau setara dengan Rp544,2 triliun.

Baca Juga: Ayah Vanessa Angel Tak Tahu Tanggal Ulang Tahun Gala Sky, Doddy Sudrajat: Saya Lupa, Bulan Apa Ya?

Adapun penyebab Jack Dorsey menanggalkan jabatan sebagai CEO Twitter agar dirinya bisa berfokus pada perusahaan teknologi keuangan miliknya bernama Square (SQ.N).

Dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Reuters, Jack Dorsey sebenarnya pernah dipecat sebagai CEO Twitter pada 2008.

Akan tetapi Dorsey kemudian kembali di tahun 2015  dengan pengaruh tetapnya di tengah kepergian sejumlah eksekutif dan dewan.

Baca Juga: Akui Salut Ayah Vanessa Angel Terus Perjuangkan Hak Asuh Gala Sky, Gilang Dirga: dengan Alasan Takutnya ...

Namun ketika kembali menjadi CEO Twitter, nilai Square mencapai USD3 miliar saat itu sehingga ia harus membagi waktu untuk kedua perusahaan ini.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x