Pengguna Instagram di Rusia Diblokir karena Alasan Ini

- 14 Maret 2022, 13:25 WIB
Ilustrasi Instagram.
Ilustrasi Instagram. /Thomas White/Reuters

PR DEPOK – Pada Minggu waktu setempat, pengguna Instagram di Rusia mendapat peringatan akan adanya pemblokiran yang dilakukan platform tersebut mulai tengah malam.

Hal ini terjadi lantaran Instagram mengubah kebijakan ujaran kebencian yang membuat orang-orang Ukraina bisa berkirim pesan seperti ‘Matilan penjajah Rusia’.

Seorang regulator bidang komunikasi Rusia menyebut bahwa pengguna sebaiknya memindahkan foto dan video mereka dari Instagram sebelum mereka tidak lagi bisa mengakses media sosial tersebut.

Baca Juga: Kritik Logo Halal Baru, Fadli Zon: Seharusnya Tulisan Halal Terbaca Jelas

Regulator tersebut juga memberikan saran agar para pengguna beralih ke platform internet kompetitif milik Rusia.

“Kita perlu memastikan kesehatan psikologis masyarakat, terutama anak-anak dan remaja, untuk melindungi mereka dari pelecehan dan hinaan daring,” ucap regulator Roskomnadzor dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari New York Post pada Senin, 14 Maret 2022.

Kepala Instagram sebelumnya mengatakan bahwa pemblokiran media sosial mereka di Rusia akan memberikan pengaruh terhadap 80 juta pengguna.

Baca Juga: Sempat Diduga Terseret Kasus Affiliator Seperti Indra Kenz dan Doni Salmanan, Putra Siregar Beri Klarifikasi

Meta yang juga membawahi Instagram dan Facebook sudah menginformasikan kebijakan baru yang berlaku hanya di Ukraina yakni memungkinkan mereka melakukan seruan kekerasan dalam unggahan tentang invasi Rusia ke negara mereka.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: New York Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah