2 Cara Atasi WhatsApp Error saat Akses Link WA Me Setting, Ini Penjelasannya

- 30 Mei 2023, 16:55 WIB
Berikut penjelasan dan dua cara mengatasi WhatsApp error usai meng-klik link WA Me Setting di url wa.me/settings.*
Berikut penjelasan dan dua cara mengatasi WhatsApp error usai meng-klik link WA Me Setting di url wa.me/settings.* /Nurfadhilah /Chanelsulsel

PR DEPOK - Waspada saat ada yang mengirimkan sebuah chat tentang link WA Me Setting di aplikasi WhatsApp ponsel anda.

 

Belum lama ini, ada seseorang yang menjadi korban usai mengakses chat berisi link WA Me Setting melalui aplikasi WhatsApp ponselnya.

Diketahui, setelah mengakses link WA Me Setting yang dikirimkan oleh seseorang pemilik ponsel tersebut tidak bisa mengakses WhatsApp di ponselnya.

Hal tersebut diungkapkan seseorang yang mengirimkan postingan di sebuah akun menfess yakni @tanyarnl.

Baca Juga: Sinopsis Bitch X Rich, Yeri Red Velvet Jadi Siswi Populer yang Punya Rahasia Kelam

"Tanyarnl jangan dicoba guys," tulis akun Twitter tersebut dikutip PikiranRakyatDepok.com pada 30 Mei 2023.

Sebagai catatan, link WA Me Setting yang dimaksud berisi sebuah alamat web yakni wa.me/settings.

 

Anda perlu mewaspadai jika akses link tersebut maka anda tidak akan bisa masuk ke aplikasi WhatsApp anda.

Nantinya, jika anda coba akses aplikasi WhatsApp lalu masuk ke sebuah room chat maka anda akan terlempar kembali ke layar awal ponsel anda.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Rabu, 31 Mei 2023: Keberuntungan Datang dalam Berbagai Cara

Lantas, bagaimana cara untuk menghilangkan error aplikasi WhatsApp anda di ponsel setelah mengakses link WA Me Setting.

Berikut 2 cara untuk menghilangkan error dari akses link WAMe Setting agar aplikasi WhatsApp di ponsel Anda kembali normal:

 

1. Hapus Chat Link

Pertama, anda bisa menghapus chat berisi link WA Me Setting tersebut melalui aplikasi WhatsApp web.

Baca Juga: Link WA Setting Viral di Twitter Bikin WhatsApp Error, Ini Cara Mengatasinya

Anda bisa menggunakan aplikasi WhatsApp web melalui browser anda yang telah terhubung dengan WhatsApp ponsel.

Caranya mudah hanya dengan tekan lama chat berisi link WA Me Setting dari room chat. Setelahnya, anda bisa klik tulisan yakni hapus pesan dan chat link WA Setting akan terhapus.

 

Dengan demikian, anda bisa kembali menggunakan aplikasi WhatsApp di ponsel Anda seperti sebelumnya.

2. Hapus Room Chat

Baca Juga: Rekomendasi 4 Tempat Nasi Goreng Enak di Bogor, Kunjungi Alamatnya!

Cara kedua yakni anda bisa hapus room chat berisi link WA Me Setting yang dikirimkan. Anda bisa tekan lama room chat lalu klik titik tiga bagian kanan atas pada WhatsApp web.

Lalu, anda bisa klik ikon tempat sampah maka room chat sekaligus link WA Setting akan terhapus.

 

Demikian penjelasan cara menghilangkan error dari akses link WA Me Setting agar aplikasi WhatsApp di ponsel Anda kembali normal.***

 

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x