Oppo Reno 11 Segera Meluncur, Lawan Samsung S23 FE dan Asus Zenfone 10

- 15 November 2023, 11:51 WIB
Berikut spesifikasi lengkap Oppo Reno 11 yang siap dirilis, bakal jadi pesaing Samsung S23 FE dan Asus Zenfone 10.*
Berikut spesifikasi lengkap Oppo Reno 11 yang siap dirilis, bakal jadi pesaing Samsung S23 FE dan Asus Zenfone 10.* /Instagram @oppoindonesia/WARTA PONTIANAK

PR DEPOK - Seri Reno 11 dari Oppo, yang sudah bocor beberapa infonya, tampaknya siap untuk diumumkan secara resmi. Dikutip dari GSM Arena, Oppo baru saja mengungkapkan bahwa acara peluncuran Reno 11 akan berlangsung di China pada tanggal 23 November 2023 pukul 14.00 waktu setempat.

 

Belum diketahui apakah seri ini juga akan diluncurkan di luar China pada masa mendatang. Namun berdasarkan spesifikasinya, ponsel Oppo Reno 11 ini bakal jadi rival Samsung S23 FE dan Asus Zenfone 10 yang sudah keluar lebih dulu.

Dikabarkan bahwa nantinya akan ada dua model ponsel, yakni Reno 11 dan Reno 11 Pro. Keduanya diklaim akan mampu menghasilkan potret dengan kualitas setara SLR, dan akan tersedia dalam empat pilihan warna, yakni Fluorite blue, Moonstone, Turquoise, and Obsidian black.

Berdasarkan bocoran terbaru, Reno 11 Pro dilengkapi layar OLED melengkung dengan refresh rate 120Hz dan dimming PWM 2.160Hz.

Baca Juga: BLT El Nino Kapan Cair? Begini Cara Cek Penerima Bantuan Rp400 Ribu

Ponsel ini akan punya punch-hole di tengah layar dan dilengkapi prosesor Snapdragon 8+ Gen 1 sebagai otaknya, RAM LPDDR5x, penyimpanan UFS 3.1, serta baterai 4.700 mAh dengan dukungan pengisian cepat kabel 80W.

Terdapat tiga kamera di bagian belakang. Sensor kamera utama memakai Sony LYT-700 50 MP dengan OIS, kamera ultra wide 8MP, dan kamera telefoto 2x 32 MP dengan sensor IMX 709. Reno 11 Pro juga tampaknya dilengkapi dengan speaker ganda dan getaran X-Axis, bingkai plastik, serta berat sebesar 190g.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah