Cara Matikan Fitur SGE AI di Google Lewat PC dan HP, Hasil Pencarian Dijamin Kembali Akurat

- 28 Mei 2024, 08:25 WIB
Cara mematikan fitur SFE AI di pencairan Google lewat HP atau komputer.
Cara mematikan fitur SFE AI di pencairan Google lewat HP atau komputer. //Unsplash/Daniel Romero

PR DEPOK - Fitur "Ikhtisar AI" Google yang juga dikenal sebagai Search Generative Experience (SGE) tidak begitu diterima baik masyarakat global. Sebagian orang menganggap fitur tersebut mengancam mesin pencari terbuka Google.

Alih-alih mengarahkan pengguna ke sumber terpercaya, Google lebih sering menempatkan ringkasan AI yang dijiplak dan sering kali salah di atas hasil pencariannya.

Meskipun Google tidak menyediakan cara matikan fitur SGE AI di pengaturannya, namun raksasa mesin pencari tersebut telah menambahkan tab web ke situs tersebut, sehingga Anda dapat mempersempit penelusuran AI. Bahkan Anda bisa mendapatkan daftar halaman mesin pencari lama tanpa AI sama sekali.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Bakso Terenak di Wonogiri, Berikut Lokasi dan Jam Bukanya

Untuk mematikan fitur SGE AI di Google, dapat dilakukan melalui PC maupun HP iOS/Android. Langkah-langkahnya dapat Anda simak selengkapnya di bawah ini:

Tata cara matikan SGE AI di Google lewat PC

1. Masuk ke chrome://settings/searchEngines di Google Chrome atau klik Pengaturan->Mesin Pencari->Kelola mesin pencari dan pencarian situs.

2. Klik tombol Tambah di sebelah Pencarian situs.

Baca Juga: Aneka Tempat Makan Lesehan di Wonosobo yang Enak, Nomor 2 Bisa Lihat View Gunung Sumbing

3. Isi kolom pada kotak dialog sebagai berikut lalu klik Tambah (Add).

• Nama: Google (Web)

• Pintasan: google.com

• URL: {google:baseURL}/search?udm=14&q=%s

Baca Juga: Tanggal Berapa KLJ Tahap 2 2024 Akan Cair Sebenarnya? Cek Langsung Prediksi Jadwal dan Penerimanya di Sini

4. Pilih "Jadikan default" dari menu tiga titik di sebelah entri baru Anda.

Mesin Google (Web) sekarang akan muncul di daftar Mesin Pencari. Saat Anda memasukkan kueri di bilah alamat, itu akan mengarahkan Anda langsung ke tab Web di Google.

Tata cara matikan SGE AI di Google lewat HP Android /iOS

1. Login ke link tenbluelinks.org (Halaman tersebut terlihat seperti halaman biasa tetapi memiliki HTML di headernya.

Baca Juga: Depresi? Lakukan 5 Kebiasaan Ini Setiap Hari, Buatmu Lebih Bahagia!

2. Buka tab baru dan gunakan untuk mencari di Google.com.

3. Buka menu Pencarian Pengaturan.

Di Chrome, ada di Pengaturan-> Mesin pencari dan, di Edge, ada di Pengaturan-> Umum-> Pilih mesin pencari.

4. Pilih Google Web dari daftar.

Baca Juga: 7 Tempat Makan Soto Terbaik di Pacitan, Sotonya Paling Nikmat! Rekomendasi Pas Buat Pecinta Kuliner Berkuah

Browser Anda sekarang akan menelusuri google.com/search?udm=14&q=[term] dari bilah alamat Anda. Ini akan mengirimkan pertanyaan langsung ke Google tanpa melewati tenbluelinks.org lagi.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah