Tanggal 9 Oktober Memperingati Hari Apa? Simak Sejarah Hari Pos Sedunia dan Peristiwa Lainnya

8 Oktober 2022, 21:27 WIB
Ilustrasi menyabut hari Pos sedunia yang bertepatan pada Minggu, 9 Oktober 2022 dan sejarah harinya. /Freepik

PR DEPOK – Sebagian orang mungkin bertanya-tanya tentang ada peristiwa apa dan memperingati hari apa tanggal 9 Oktober 2022? Pertanyaan tersebut bisa kalian dapatkan melalui penjelasan berikut ini.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Perpustakaan Nasional, maka hari ini diperingati secara global sebagai Hari Pos Dunia.

Lantas timbul pertanyaan lain, bagaimana sejarah adanya Hari Pos Sedunia ini? Adakah peristiwa lain yang terjadi hari ini?

Baca Juga: Penyebab BSU Tahap 4 Rp600.000 Tidak Cair ke Rekening Pekerja, Simak Syaratnya dan Login bsu.kemnaker.go.id

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, maka simak terlebih dahulu penjelasan tentang Hari Pos Dunia yang dirangkum dari situs Days of The Year.

Menurut sejarahnya, sebelum adanya media sosial yang menggunakan internet seperti saat ini, surat-menyurat merupakan salah satu media paling canggih di zamannya.

Surat yang dikirim melalui kantor pos pada kala itu menjadi sarana informasi yang bisa dikirimkan ke berbagai orang di belahan dunia.

Baca Juga: Ganjil Genap Puncak Bogor Minggu, 9 Oktober 2022: Berlaku hingga Jam Berapa?

Namun, dikarenakan kesulitan pengiriman akibat kebijakan internasional mengenai surat, maka perbaikan demi perbaikan terus dilancarkan hingga secanggih saat ini.

Oleh karena itu, Hari Pos Sedunia hadir untuk mengingatkan orang-orang tentang bagaimana layanan pos menjadi lebih mudah bagi semua orang.

Hari Pos Sedunia bertujuan untuk mendidik orang-orang tentang bagaimana kantor pos di seluruh dunia telah membantu komunikasi berbagai bangsa, dan membuat semua orang lebih terhubung satu sama lain.

Baca Juga: Jenis-jenis Kulit yang Harus Kamu Ketahui, Lengkap dengan Permasalahannya

Sejarah ditetapkannya Hari Pos Sedunia berkaitan dengan kelahiran Pos Sedunia yang terjadi pada tanggal 9 Oktober 1874.

Organisasi bernama Universal Postal Union berdiri pada tahun 1874 melalui Perjanjian Bern yang diselenggarakan oleh pemerintah Swiss.

Perjanjian Bern adalah hasil konferensi internasional untuk menyatukan peraturan pos yang berbeda-beda, sehingga surat dapat dipertukarkan secara bebas.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM 2022 dengan Login eform.bri.co.id, Cairkan BPUM Rp600.000 di Sini

Universal Postal Union sendiri merupakan organisasi dibawah naungan PBB, sebagai sektor koordinasi pos antar negara.

Karena setiap negara memiliki layanan suratnya masing-masing, maka Universal Postal Union kemudian hadir membantu menghilangkan hambatan internasional yang sebelumnya membatasi.

Oleh karena itu, hari perayaan Pos Sedunia kemudian lahir memperingati hasil dari Perjanjian Bern yang terjadi pada 9 Oktober 1874.

Baca Juga: Tiga BLT Akan Cair Desember 2022, Segera Cek Daftar Penerima di Aplikasi Cek Bansos

Hari Pos Dunia dicetuskan pertama kali pada tanggal 9 Oktober 1969 melalui Kongres UPU di Tokyo, Jepang.

Semenjak saat itu, negara-negara di seluruh dunia berpartisipasi setiap tahunnya dalam perayaan Hari Pos Dunia.

Selain Hari Pos Dunia, ada juga beberapa peristiwa lainnya yang terjadi pada tanggal 9 Oktober 2022, dilansir dari Utara Times peristiwa tersebut diantaranya:

1967 - Che Guevara dieksekusi mati.

Baca Juga: Kartu Prakerja Bakal Hadir di Tahun 2023, Jumlah Insentif Lebih Besar?

1970 - Republik Khmer diproklamirkan di Kamboja.

2004 - Pemilu demokratis pertama di Afganistan.

2011 - Sebastian Vettel menjadi juara dunia Formula 1.

2012 - Malala Yousafzai tertembak di kepala oleh Taliban di dalam bus sekolah selepas pulang sekolah.

***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Days of The Year perpusnas.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler