Daftar Bansos PKH Bulan Mei Bisa Lewat HP, Ini Cara Pendaftaran DTKS Melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos

4 Mei 2022, 21:15 WIB
Simak cara untuk daftar PKH bulan Mei menggunakan HP, dengan mendaftarkan diri ke DTKS di Cek Bansos Kemensos. /Tangkapan layar YouTube Kemensos RI

PR DEPOK - Pendaftaran Bansos PKH bulan Mei 2022 masih bisa dilakukan lewat HP.

Cara daftar bansos PKH adalah dengan mendaftarkan data diri ke Data Terpadu Kesejahteraan Sosial Kemensos atau DTKS.

Pendaftaran DTKS untuk dapat bansos PKH Mei 2022 sendiri termasuk mudah karena bisa dilakukan via aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Namun, untuk mendaftar DTKS guna mendapat bansos PKH harus memenuhi syarat-syarat tertentu sebelumnya.

Baca Juga: Mantan Jenderal Tinggi AS Sebut Vladimir Putin akan Berupaya untuk Tetap Berkuasa Akibat Rasa Takut

Syarat penerima bansos PKH harus terpenuhi untuk mendaftarkan diri di DTKS Kemensos.

Berikut adalah syarat penerima bansos PKH antara lain adalah:

- Masyarakat miskin/rentan miskin

- Masyarakat tergolong pihak yang terdampak Covid-19

Baca Juga: Siap Bergabung dengan NATO, Swedia Jadi Target Propaganda Baru Rusia dengan Tuduhan Nazi

- Masyarakat kehilangan mata pencaharian karena PHK

- Masyarakat yang bukan termasuk anggota ASN, TNI dan Polri

Jika telah memenuhi syarat-syarat tersebut maka Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa langsung daftar DTKS untuk dapat bansos PKH bulan Mei 2022.

Pastikan untuk menyiapkan data diri dan persyaratan lain seperti KTP dan KK.

Baca Juga: Korea Utara Dilaporkan Luncurkan Uji Coba Rudal Balistik yang ke-14 di Tahun Ini, Capai 470 Kilometer

Berikut adalah cara daftar DTKS Kemensos online untuk mendapatkan Bansos BPNT dan PKH pada April 2022.

1. Siapkan KTP

2. Unduh aplikasi Cek Bansos Kemensos di Play Store di Handphone Anda

3. Buka aplikasi Cek Bansos Kemensos, lalu klik "Buat Akun Baru" untuk registrasi

Baca Juga: Cara Beralih Siaran TV Analog ke TV Digital Pakai Set Top Box atau STB Bersertifikat Kominfo

4.Selanjutnya, masukkan data diri sesuai kolom yang diminta

5. Kemudian, unggah dua buah foto, di antaranya foto KTP dan satu foto diri Anda yang memegang KTP.

6. Pastikan data yang diisi sudah benar. Kemudian klik "Buat Akun Baru"

7. Setelah registrasi akun berhasil, selanjutnya pilih menu "Daftar Usulan"

Baca Juga: Rano Karno Akui Kaget dan Baru Tahu Bahwa Mieke Widjaja Sempat Dirawat sebelum Meninggal

8. Memasukkan kembali data diri pada kolom yang tersedia

9. Pilih jenis bansos PKHyang ingin didapatkan.

Perlu diketahui bahwa bansos PKH memiliki beberapa kategori yang bisa dipilih.

Saat memilih jenis bansos PKH saat daftar di Aplikasi Cek Bansos, pastikan data dan jenis bansos sesuai dengan kondisi ekonomi.

Baca Juga: WHO Sebut Kasus Hepatitis Misterius pada Anak-anak Kini Muncul di Total 20 Negara, Indonesia Salah Satunya

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui jenis-jenis bansos PKH yang bisa diajukan pada Mei 2022 ini.

Berikut adalah kategori bansos PKH:

1. Kategori ibu hamil atau nifas Rp3 juta per tahun.

2. Kategori anak usia dini (balita) usia 0-6 tahun Rp3 juta per tahun.

Baca Juga: Sempat Khawatir, AS Sebut Belum Deteksi Adanya Dukungan Militer dan Ekonomi dari China untuk Rusia

3. Kategori pendidikan anak SD atau sederajat Rp.900.000 per tahun.

4. Kategori Pendidikan anak SMP atau sederajat Rp1,5 juta per tahun.

5. Kategori pendidikan anak SMA atau sederajat Rp2 juta per tahun.

6. Kategori penyandang disabilitas berat Rp 2,4 juta per tahun.

Baca Juga: Cek Nama di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, Ketahui Status BPJS Ketenagakerjaan Aktif agar Dapat BSU 2022

7. Kategori lanjut usia (60 ke atas) Rp 2,4 juta per tahun.

8. Kategori umum BLT minyak goreng Rp300 ribu per 3 bulan

8 kategori bansos PKH tersebut bisa diajukan calon KPM saat daftar DTKS di Aplikasi Cek Bansos Kemensos.

Jika sudah mengisi data dan memilih jenis bansos PKH, maka hanya perlu menunggu verifikasi yang dilakukan Kemensos dan Dukcapil.

Baca Juga: Libur Lebaran 2022, Objek Wisata Pangandaran Dipadati Ribuan Pengunjung

Jika dinyatakan lolos seleksi untuk dapat bansos PKH maka nama penerima bansos bisa di cek di laman cekbansos.kemensos.go.id.

Cek nama penerima bansos PKH sendiri hanya perlu memasukan NIK di laman cekbansos.kemensos.go.id.

Demikian artikel terkait cara daftar Bansos PKH bulan Mei yang bisa dilakukan lewat HP dan Cara Pendaftaran DTKS Melalui Aplikasi Cek Bansos Kemensos.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler