Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37, Ini Estimasi Tanggalnya

20 Juli 2022, 10:08 WIB
Jadwal Pengumuman Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37, Ini Estimasi Tanggalnya. /

PR DEPOK - Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 37 telah ditutup. Peserta yang telah mendaftar di situs www.prakerja.go.id tentu penasaran dengan jadwal pengumuman hasil seleksi.

Jadwal resmi pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 hanya diketahui oleh pihak Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja.

Akan tetapi, jadwal pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 dapat diketahui melalui estimasi waktu.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 37 Sedang 'Dalam Proses Seleksi', Simak Arti dan Estimasi Waktunya Disini

Estimasi waktu pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 ini dapat mengacu dari skema gelombang Kartu Prakerja sebelumnya.

Apabila melihat dari Kartu Prakerja Gelombang 33, 34, 35 dan 36, pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja akan disampaikan dalam jangka waktu 1-3 hari setelah pendaftaran ditutup.

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 37 ditutup pada 19 Juli 2022, maka jika mengikuti estimasi tersebut, hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 akan diumumkan antara tanggal 20-22 Juli 2022.

Baca Juga: Poin Penting yang Perlu Diketahui Peserta Kartu Prakerja Gelombang 37 agar Proses Seleksi Berjalan Lancar

Hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 dapat dilihat oleh peserta melalui notifikasi di dashboard dengan melakukan login di www.prakerja.go.id.

Pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37 juga akan diinfokan kepada peserta melalui notifikasi SMS atau email, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari prakerja.go.id.

Jika peserta dinyatakan lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 37, maka akan mendapatkan Nomor Kartu Prakerja sebanyak 16 digit yang terlihat di dashboard.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 37 Telah Ditutup, Cek Hasil Seleksi dengan Simak Caranya Disini

Selain itu, akan ada saldo pelatihan sebesar Rp1 juta akan otomatis masuk ke rekening atau e-wallet peserta yang telah disambungkan ke akun Kartu Prakerja.

Peserta dapat membeli pelatihan kerja dengan menggunakan saldo pelatihan sebesar Rp1 juta, dan 16 digit angka Nomor Kartu Prakerja tersebut.***

 

 

 

Editor: Erta Darwati

Sumber: prakerja.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler