Bansos PKH Tahap 3 2022 Sedang Cair, Segera Cek Nama Penerima di Situs Ini untuk Ambil BLT Rp3 Juta

21 Juli 2022, 06:42 WIB
Ilustrasi penerima PKH tahap 3. /ANTARA

PR DEPOK - Bantuan sosial (bansos) PKH tahap 3 2022 sedang disalurkan pemerintah kepada masyarakat yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat atau KPM pada bulan Juli ini.

Program Keluarga Harapan atau PKH tahap 3 2022 menyasar berbagai kategori penerima diantaranya ibu hamil dan balita yang mendapatkan bantuan langsung tunai atau BLT Rp3 juta.

Masyarakat khususnya KPM dapat cek nama penerima bansos PKH tahap 3 2022 yang sedang cair di situs cekbansos.kemensos.go.id sebelum ambil BLT Rp3 juta untuk kategori ibu hamil dan balita.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Depok Hari Ini Kamis, 21 Juli 2022: Cerah hingga Berawan Seharian

Langkah pengecekan di situs cekbansos.kemensos.go.id untuk memastikan apakah Anda masih terdaftar sebagai KPM PKH.

Hal itu lantaran karena alasan tertentu, status kepesertaan PKH terkadang dicabut oleh pemerintah tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Lantas bagaimana cara cek penerima PKH tahap 3 2022 di situs cekbansos.kemensos.go.id?

Baca Juga: Status Kartu Prakerja Sedang Dievaluasi? Berikut Arti Evaluasi pada Dashboard

1. Pertama login ke situs cekbansos.kemensos.go.id

2. Masukkan alamat tempat tinggal sesuai KTP yang terdiri dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa di kolom yang tersedia

3. Isikan nama lengkap sesuai KTP

4. Masukkan 8 huruf kode captcha  (dipisahkan spasi) pada kolom yang tersedia

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Kartu Prakerja

5. Apabila huruf kode kurang jelas, klik icon captcha untuk mendapatkan kode baru

6. Pilih 'Cari Data' kemudian tunggu beberapa saat sampai sistem memproses data yang diinput

Apabila data yang diinput terdaftar sebagai penerima PKH tahap 3 2022, maka muncul keterangan mulai dari nama, umur, status, jenis bansos yang diperoleh hingga periode penyaluran.

Baca Juga: Jadwal Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 37, Berikut Estimasi Tanggalnya

Bagi yang terdaftar sebagai penerima Program Keluarga Harapan, maka tertulis keterangan 'Ya'di bawah kolom PKH.

Selanjutnya, KPM PKH tahap 3 2022 dapat mencairkan BLT dengan besaran sesaui kategori penerima.

Berikut rincian penerima PKH berikut besaran BLT yang diperoleh:

1. Kategori ibu hamil memperoleh BLT Rp3 juta

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Kamis, 21 Juli 2022: Peluang Akan Terbuka Besok

2. Kategori balita usia 0-6 tahun memperoleh BLT Rp3 juta

3. Kategori lansia memperoleh BLT Rp2,4 juta.

4. Kategori penyandang disabilitas berat memperoleh BLT Rp2,4 juta.

5. Kategori siswa SMA mendapatkan BLT Rp2 juta

Baca Juga: Ramalan Zodiak Harian Aries, Taurus, dan Gemini Besok Kamis, 21 Juli 2022: Semua Upaya Kamu akan Sukses!

6. Kategori siswa SMP mendapatkan BLT Rp1,5 juta

7. Kategori siswa SD mendapatkan BLT Rp900.000

Namun, perlu diingat bahwa BLT dari PKH tidak dicairkan sekaligus melainkan dibagi empat tahap dalam satu tahun yakni Januari, April, Juli dan Oktober.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler