Ini Daftar Siswa yang Terima Rp500.000 Oktober 2022, Cek Penerima BLT Anak Sekolah di cekbansos.kemensos.go.id

2 Oktober 2022, 12:47 WIB
Ilustrasi. Daftar siswa yang dapat uang tunai BLT Anak Sekolah Rp500.000 pada Oktober 2022 bisa diketahui usai cek penerima di cekbansos.kemensos.go.id /Unsplash/bayusyaits.

PR DEPOK - Terdapat sejumlah nama siswa yang bakal menerima uang tunai Rp500.000 pada Oktober 2022.

Adapun uang tunai tersebut didapatkan siswa Oktober 2022 ini merupakan bantuan rutin per tiga bulan dari BLT Anak Sekolah yang digulirkan Kemensos.

Bagi masyarakat lain yang penasaran siapa saja nama siswa yang akan terima uang tunai Rp500.000 bisa cek penerima BLT Anak Skeolah lewat link cekbansos.kemensos.go.id.

Perlu diketahui, saat cek penerima BLT Anak Sekolah lewat link cekbansos.kemensos.go.id, tidak hanya siswa SMA yang bakal muncul.

Baca Juga: Ramalan Shio Domba, Naga, Kelinci, dan Kuda 3 Oktober 2022: Siap-siap Dapat Keberuntungan

Namun, nama siswa lain juga bakal tertera jika memag dia berhak mendapatkan uang tunai dari BLT Anak Sekolah Oktober 2022 yang disalurkan Kemensos. Siapa saja?

Mereka yang dapat BLT Anak Sekolah 2022 Oktober 2022 antara lain siswa SD sederajat dengan nominal Rp225.000. Sedangkan siswa SMP bakal terima nominal uang tunai Rp375.000.

Bagi yang ingin cek penerima BLT Anak Sekolah secara online hanya perlu menyiapkan KTP orang tua dan HP atau PC yang terkoneksi internet.

Baca Juga: BSU Tahap 4 Siap Cair Awal Oktober, Segera Cek Status Penerima di bsu.kemnaker.go.id

Selanjutnya, bisa isi nama wilayah tempat tinggal lengkap dan nama sesuai yang tertera di KTP orangtua.

Berikut pemaparan selengkapnya terkait cara cek penerima BLT Anak Sekolah Oktober 2022 lewat link cekbansos.kemensos.go.id.

Pertama, kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id menggunakan HP atau PC, kemudian pilih nama Provinsi/Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Desa.

Setelah itu, masukkan data diri sesuai KTP, lalu ketik delapan huruf kode (dipisahkan spasi) yang disediakan dalam kotak.

Baca Juga: Kementerian PPPA Mulai Mencari Anak-anak yang Menjadi Korban Tragedi Kanjuruhan

Apabila huruf kode yang tertera di layar kurang jelas, maka segera ulangi lagi untuk mendapatkan kode baru. Langkah terakhir, klik tombol "Cari Data".

Jika langkah cek penerima BLT Anak Sekolah Oktober 2022 sudah selesai, sistem cekbansos.kemensos.go.id bakal mencocokkan nama penerima bansos sesuai wilayah yang diinput.

Bagi orangtua yang telah terdaftar di DTKS secara otomatis anaknya lolos sebagai penerima BLT Anak Sekolah Oktober 2022.

Baca Juga: 2 Polisi Meninggal Dunia dalam Tragedi Kanjuruhan, Ketua IPW: Apakah Diserang karena Tembakan Gas Air Mata?

Mereka yang namanya tertera, maka pada Oktober 2022 bakal terima uang tunai dari BLT Anak Sekolah dengan perincian besaran dana seperti yang telah disebut di atas.

Dana BLT Anak Sekolah Oktober 2022 bagi para siswa tersebut bakal ditransfer langsung ke rekening Bank Himbara penerima di BRI, BTN, Mandiri, dan BNI atau lewat agen.

Itulah pemaparan mengenai daftar siswa yang terima uang tunai Rp500.000 pada Oktober 2022 usai cek penerima BLT Anak Sekolah lewat cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Ramadhan D.W

Tags

Terkini

Terpopuler