Cara Daftar dan Cek Penerima BLT BBM 2022 Online Lewat HP, Cukup Siapkan KTP dan Dapatkan Uang Total Rp600.000

10 Oktober 2022, 14:40 WIB
Ilustrasi – Klik link di sini untuk dapat BLT BBM 2022 Rp600.000 melalui HP. /Unsplash/ahsanjaya

PR DEPOK – Simak di dalam artikel ini, cara daftar dan cara cek penerima BLT BBM 2022 secara online melalui HP dengan mudah, cukup siapkan KTP dan dapatkan uang bansos senilai Rp600.000.

Bagi masyarakat yang masih belum mengerti mengenai cara daftar hingga cara cek penerima bansos BLT BBM secara online via HP, bisa kalian simak penjelasan di bawah ini.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos, pendaftaran program bantuan sosial pemerintah terbilang cukup mudah, cukup siapkan foto KTP untuk proses verifikasinya.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Hari Kesehatan Mental Sedunia Terbaru 2022 dan Cara Pasang, Sambut World Mental Health Day

Seperti kalian ketahui, BLT BBM tahap kedua dijadwalkan akan cair pada November 2022 dengan besaran bantuan senilai Rp150.000 per bulan.

Keluarga penerima manfaat (KPM) mendapatkan bantuan ini selama empat bulan, dari September hingga Desember 2022. Artinya, jumlah total BLT BBM 2022 ini sebesar Rp600.000.

Adapun langkah-langkah pengusulan atau daftar sebagai penerima bansos BLT BBM 2022 lewat HP dapat dilakukan sebagai berikut.

Baca Juga: Cek Penerima Bansos BSU 2022 Lewat Situs Resmi BPJS Ketenagakerjaan, Cair Rp600.000

1. Buka aplikasi Playstore di handphone Anda

2. Ketikan ‘Cek Bansos’ di kolom pencarian

3. Unduh aplikasi Cek Bansos, kemudian tunggu hingga proses penginstalan selesai

4. Pilih ‘Buat Akun Baru’ dan isi kolom yang tersedia, seperti nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk KTP, dan data lainnya

Baca Juga: Catat Nomor Pengaduan jika BSU 2022 Tidak Cair, Penuhi Syarat Penerima Ini Terlebih Dulu

5. Isi data diri sesuai KTP Anda

6. Lampirkan juga swafoto bersama KTP serta foto KTP

7. Setelah berhasil, data akan di verifikasi oleh Kementerian Sosial

8. Setelah terverifikasi, akun atau user ID akan di aktivasi dan menu Aplikasi Cek Bansos Anda dapat di akses

9. Login dengan username dan password yang Anda buat

Baca Juga: Cara Mendapatkan BLT BBM Rp600.000, Cukup dengan KTP dan Foto Selfie

10. Pilih menu ‘Daftar Usulan’ kemudian isi data sesuai KTP

11. Selain itu, Anda juga dapat mengusulkan keluarga, kerabat, atau orang yang tidak mampu dengan menggunakan menu ‘Tambah Usulan’ dan pilih jenis bansos

12. Ketika mendaftar penerima BLT BBM, pendaftar akan diminta melampirkan foto kondisi rumah

13. Setelah berhasil diusulkan, Kemensos akan melakukan validasi dan verifikasi data

Baca Juga: Kabar Baik, PKH Tahap 4 di Bulan Oktober 2022 Kategori Balita Cair Rp750.000, Cek Nama Penerima di Sini

14. Anda dapat memeriksa lolos atau tidaknya melalui menu ‘Cek Bansos’ pada aplikasi Cek Bansos

15. Selain itu, dapat juga mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id

Bagi Anda yang ingin mengecek daftar penerima manfaat BLT BBM 2022, bisa kalian cek secara online dengan cara sebagai berikut.

1. Buka browser HP atau komputer Anda

2. Ketikan cekbansos.kemensos.go.id atau bisa klik tautan di sini.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BPUM 2022 di Link eform.bri.co.id untuk Dapat Rp600.000 yang Segera Cair

3. Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan

4. Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP

5. Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode

6. Jika huruf kode kurang jelas, klik icon ‘refresh’ untuk mendapatkan huruf kode baru

7. Klik tombol ‘CARI DATA’

Baca Juga: Cara Mencairkan BLT BBM Rp600.000 yang Disalurkan Oktober 2022, Lengkap dengan Syarat dan Cara Mendapatkannya

Sebagai catatan, sistem cek bansos di laman Kemensos akan mencari Nama PM (Penerima Manfaat) sesuai Wilayah yang Anda inputkan.

Demikianlah informasi cara daftar BLT BBM 2022 secara online melalui HP, untuk menerima bantuan sosial sebesar Rp600.000.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler