BPNT Oktober 2022 Hanya Cair untuk Warga yang Tercatat di Sini, Segera Cek Nama Penerima Sekarang!

14 Oktober 2022, 20:36 WIB
Ilustrasi BPNT Oktober 2022 yang sedang cair. /Pixabay/

PR DEPOK – BPNT Oktober 2022 hanya cair untuk warga yang tercatat di sini, segera cek nama penerima agar mendapat bantuan sosial dari Kemensos.

Kementerian Sosial RI setiap bulan dengan rutin menyalurkan bantuan pangan non tunai (BPNT) ini kepada warga.

Penyaluran BPNT pada bulan Oktober 2022 hanya ditujukan untuk warga yang tergolong miskin atau yang rentan miskin.

Baca Juga: Login eform.bri.co.id di HP Sekarang, Pastikan Namamu Terdaftar untuk Dapatkan BPUM 2022 Rp600.000

Warga yang sudah tercatat sebagai penerima manfaat di DTKS akan mendapatkan bantuan senilai Rp200.000 dalam bentuk sembako.

Dengan bantuan yang berbentuk sembako ini diharapkan kebutuhan pangan pokok warga akan terbantu.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari indonesiabaik.id, penyaluran BPNT Oktober 2022 kepada warga ini sebesar Rp200.000 per bulan yang kemudian ditukarkan dengan bahan-bahan pokok kebutuhan pangan.

Tujuan pemerintah dalam memberikan BPNT Oktober 2022 ini untuk membantu warga dalam memenuhi kebutuhan pokok dasar pangannya.

Baca Juga: BSU Tahap 5 Mulai Cair, Pekerja yang Tidak Punya Rekening Bisa Terima Dana Rp600.000 di Sini

Kini bantuan yang diterima oleh warga lebih bervariasi dibanding dengan periode sebelumnya yang hanya terdiri dari komoditas beras dan telur.

Sebelumnya warga hanya bisa menerima beras dan telur, namun kini sudah bisa menerima jenis karbohidrat lainnya, protein hewani lainnya, protein nabati dan sayuran hingga buah.

BPNT Oktober 2022 dari Kemensos ini penyalurannya dilakukan lewat kantor pos yang terdekat dengan rumah warga.

Pemerintah saat ini hanya memberikan bantuan pangan non tunai ini kepada warga yang tercatat di DTKS Kemensos.

Baca Juga: KJP Plus Tahap 1 Cair Sejak 10 Oktober 2022, Setiap Jenjang Sekolah Bakal Terima Besaran Bantuan Berbeda

DTKS tersebut merupakan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial, dimana pada DTKS tersebut tercatat semua data keluarga penerima manfaat yang berhak mendapatkan bantuan sosial.

Di dalam DTKS tersebut juga termuat data untuk jenis bansos lainnya seperti BLT BBM, PBI JK, dan PKH selain BPNT sendiri.

Hanya denga KTP yang dimilikinya warga bisa mengetahui daftar penerima bantuan dari Kemensos tersebut.

KTP juga berguna pada saat warga melakukan cek daftar penerima bantuan sosial dengan mengakses situs resmi Kemensos, yakni cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: PKH 2022 Bulan Oktober Sudah Cair? Datangi 4 Bank Ini Sekarang tuk Dapatkan BLT hingga Rp750.000

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari cekbansos.kemensos.go.id, cara untuk cek daftar penerima bansos BPNT Oktober 2022 melalui situs cekbansos.kemensos.go.id seperti ini langkahnya:

a. Masuklah ke link cekbansos.kemensos.go.id.

b. Inputkan wilayah Anda, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa atau kelurahan..

Baca Juga: Gratis! Berikut Link Nonton Konser BTS Yet To Come In Busan 15 Oktober 2022 Lewat Aplikasi Weverse

c. Inputkan nama lengkap penerima manfaat sesuai dengan yang tercatat di KTP.

d. masukkan kode yang muncul pada kotak di layar situs.

e. Tekan 'Cari Data'.

Tunggu proses pencarian sampai selesai, daftar penerima akan muncul di layar situs ini.

Baca Juga: Link Baca Manga Chainsaw Man Gratis, Chapter Lengkap dengan Bahasa Indonesia

Bagi warga yang terdaftar sebagai KPM, layar akan memberi informasi seperti nama lengkap, NIK KTP, jenis bansos yang didapat, serta status penyaluran bantuannya.

BPNT sebesar Rp200.000 hanya cair kepada warga yang tercantum dan berstatus sebagai Keluarga Penerima Manfaat.

Demikian BPNT Oktober 2022 hanya cair untuk warga yang tercatat di sini, segera cek namamu.***

 

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler