Cara Daftar BLT BBM Tahap 2 Online Lewat HP Agar Dapat Bantuan Rp300.000 Cair November 2022

26 Oktober 2022, 15:53 WIB
Ilustrasi - Simak informasi terkait pencairan BLT BBM tahap 2 /Pexels/Ahsanjaya

PR DEPOK - Informasi cara daftar BLT BBM tahap 2 online lewat HP agar dapat bantuan Rp300.000 akan diulas dalam artikel ini.

BLT BBM tahap 2 senilai Rp300.000 dijadwalkan kembali cair pada November 2022.

BLT BBM tahap 2 yang bakal cair November 2022 merupakan lanjutan dari penyaluran tahap pertama di bulan September.

Baca Juga: Periksa Data KTP di Aplikasi Cek Bansos, PKH Tahap 4 Lekas Cair ke 5 Kategori Berikut

Masyarakat yang belum mendapat bantuan di tahap pertama, bisa segera daftar BLT BBM tahap 2 secara online lewat HP agar dapat uang tunai Rp300.000 di bulan November 2022.

BLT BBM merupakan salah satu bansos tambahan yang bersumber dari pengalihan subsidi bahan bakar minyak.

Bansos tersebut diharapkan mampu meningkatkan daya beli masyarakat ditengah kenaikan harga bahan bakar minyak yang sempat terjadi beberapa waktu lalu.

BLT BBM diberikan kepada 20,65 juta Keluarga Penerima Manfaat atau KPM PKH dan BPNT dengan nominal bantuan sebesar Rp600.000 per penerima.

Baca Juga: Apa Memberi Hadiah ke Anak Penting untuk Pembelajaran dan Pengembangan Rasa Tanggung Jawab? Ini Penjelasannya

Bantuan tersebut disalurkan dalam dua tahap, sehingga dalam setiap pencairannya penerima mendapatkan BLT Rp300.000.

Masyarakat yang memenuhi syarat juga bisa mendapatkan BLT BBM tahap 2 cukup dengan daftar secara online lewat HP.

Adapun syarat penerima BLT BBM yaitu:

1. Tercatat sebagai Warga Negara Indonesia atau WNI.

Baca Juga: Kabar Baik! ASN PPPK Guru 2022 Dibuka, Ini Syarat dan Berkas yang Wajib Dipersiapkan

2. Bukan ASN, PNS, TNI atau Polri.

3. Masuk dalam golongan masyarakat miskin atau rentan miskin.

4. Terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial atau DTKS.

Berikut cara daftar BLT BBM tahap 2 online lewat HP:

Baca Juga: Kabar Baik! ASN PPPK Guru 2022 Dibuka, Ini Syarat dan Berkas yang Wajib Dipersiapkan

- Unduh aplikasi Cek Bansos lewat Play Store atau App Store di HP Anda.

- Klik "Buat Akun Baru" bagi yang belum mempunyai akun.

- Isi data diri mulai dari NIK KTP, nomor KK, dan sebagainya.

- Unggah foto e-KTP asli dan foto selfie yang tengah memegang e-KTP.

Baca Juga: BLT untuk Lansia Cair di PKH Tahap 4, Siapkan KTP Akses cekbansos.kemensos.go.id

- Klik "Buat Akun Baru".

- Tunggu sampai ada pemberitahuan aktivitasi akun yang dikirim Kemensos melalui alamat email.

- Jika sudah mendapatkan email aktivasi tersebut, artinya proses registrasi akun berhasil.

- Setelah itu, masuk kembali ke aplikasi Cek Bansos kemudian pilih menu "Daftar Usulan".

Baca Juga: Review Trailer Film Ant-Man and the Wasp: Quantumania, Kemunculan Kang the Conqueror Sebagai Musuh Utama

- Klik "Tambah Usulan".

- Isi data diri pengusul BLT BBM (bisa untuk diri sendiri atau orang lain).

- Unggah foto KTP asli dan foto rumah pengusul tampak depan.

- Selanjutnya klik "Tambah Usulan".

Baca Juga: Cek BPNT dan BLT BBM Tahap 2 Secara Online untuk Dapat Bansos Rp500.000

- Terakhir pilih jenis bansos yang ingin diusulkan.

Selanjutnya Kementrian Sosial (Kemensos) bekerjasama dengan lembaga daerah terkait akan melakukan proses verifikasi dan validasi data pengusul.

Proses verifikasi dan validasi dilakukan guna memastikan data pengusul benar-benar memenuhi syarat sebagai penerima BLT BBM.

Demikian informasi cara daftar BLT BBM tahap 2 online lewat HP agar dapat bantuan Rp300.000 cair November 2022.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler