Simak Besaran Insentif Kartu Prakerja 2023, Lebih Besar dari Tahun Sebelumnya

23 Desember 2022, 20:52 WIB
Inilah besaran insentif Kartu Prakerja 2023. /prakerja.go.id.

PR DEPOK – Besaran insentif Kartu Prakerja 2023 memiliki total nominal yang lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya.

Perbedaan insentif Kartu Prakerja 2023 dipengaruhi oleh skema program, dari yang sebelumnya semi-bansos akan berubah menjadi skema normal.

Lantas, berapa rincian insentif Kartu Prakerja 2023?

Total manfaat Kartu Prakerja 2023 sebesar Rp4,2 juta. Simak rinciannya berikut ini.

Baca Juga: Satpol PP Kota Depok Kerahkan 90 Personel untuk Amankan Nataru, Ini 9 Pos Pengamanannya

1. Bantuan biaya pelatihan Rp3,5 juta. Saldo ini harus dimanfaatkan penerima untuk membeli pelatihan sebanyak-banyaknya guna menambah skill.

2. Uang insentif pasca pelatihan senilai Rp600.000 yang diberikan hanya satu kali.

3. Uang insentif pengisian survei evaluasi senilai Rp100.000.

Baca Juga: Pencairan Bansos PKH Tahap 4 Segera Berakhir, Segera Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Sebagai informasi, skema normal Kartu Prakerja 2023 akan berfokus pada peningkatan skill penerima.

Selanjutnya, standar pelatihan bagi penerima Kartu Prakerja 2023 akan ditingkatkan.

Kemudian, variasi bentuk pelatihan Kartu Prakerja 2023 bertambah yakni ada daring, luring, dan bauran.

Baca Juga: 7 Ucapan Selamat Tahun Baru Bahasa Inggris dan Terjemahannya, Cocok Diucapkan pada Kerabat

Kartu Prakerja pada tahun 2022 telah ditutup di Gelombang 47. Sehingga, pada 2023 mendatang dibuka kembali Gelombang 48.

Masyarakat bisa daftar Kartu Prakerja 2023 melalui situs resmi www.prakerja.go.id.

Demikian informasi besaran insentif Kartu Prakerja 2023 yang berbeda dari tahun sebelumnya.***

Editor: Sitiana Nurhasanah

Tags

Terkini

Terpopuler