Cara Mendapatkan PKH Ibu Hamil yang Akan Cair Februari 2023 Sebesar Rp3 Juta

13 Februari 2023, 14:42 WIB
Simak penjelasan terkait bantuan BLT Ibu Hamil tahap 1 yang cair Februari 2023, termasuk kategori penerima dan cara cek penerima. /PIxabay/

PR DEPOK - Simak informasi cara mendapatkan PKH ibu hamil yang akan cair Rp3 juta pada Februari 2023.

 

PKH ibu hamil akan disalurkan kembali oleh pemerintah pada tahun 2023 ini. Bansos ini masuk ke dalam program Bansos PKH yang nilainya sebesar Rp750.000 per tiga bulan.

Sebagaimana diketahui penyaluran BLT ibu hamil sama seperti Bansos PKH lainnya dilakukan dalam 4 tahap yakni pada Januari, April, Juli dan Oktober.

Baca Juga: PKH Tahap 1 2023 Sudah Cair? Intip Jadwal dan Nama Penerima BLT Ibu Hamil hingga Balita di Sini

Namun, sebelum mendapatkan bansos PKH ibu hamil, calon penerima harus dipastikan masuk ke kategori Desil 1 (Sangat Miskin), Desil 2 (Miskin), Desil 3 (Hampir Miskin).

Sedangkan untuk mendapatkan PKH ibu hamil harus diusulkan oleh pemerintah daerah melalui Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial. Setelah itu akan ditindaklanjuti dengan dilakukan verifikasi dan validasi data, untuk memastikan apakah di satu keluarga terdapat ibu hamil

Jika seluruh data Anda sudah dinyatakan valid, untuk pencairan bansos PKH ibu hamil ke rekening penerima manfaat yang diterbitkan oleh Kemensos.

Baca Juga: Ramalan Bagaimana dan di Mana Anda Menemukan Cinta Berdasarkan Zodiak di Tahun 2023

Sedangkan untuk mengetahui apakah kamu merupakan salah satu penerima program PKH ibu hamil atau program PKH lainnya, para calon penerima dapat cek status penerima bantuan melalui cekbansos.kemensos.go.id dengan cara berilkut:

1. Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id.

2. Masukan alamat seperti Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan pada kolom yang tersedia.

3. Masukan nama sesuai yang tercantum di KTP.

Baca Juga: BLT Anak Sekolah Cair Februari 2023, Simak Bocoran Tanggal dan Cara Cek Penerima PKH Tahap 1 di Link Ini

4. Masukan kode yang tertera dalam kotak boks captcha.

5. Jika kode huruf tidak jelas, klik simbol refresh untuk mendapatkan kode baru.
Klik cari data, hasil data pencairan akan muncul pada laman cekbansos.kemensos.go.id.

Simak berikut ini cara agar mendapatkan PKH Lansia dengan mendaftarkan diri ke DTKS secara offline seperti yang telah dilansir oleh PikiranRakyat-Depok.com dari berbagai sumber.

Baca Juga: Link Beli Tiket dan Jadwal Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang Senin, 13 Februari 2023 di Bioskop Depok

1. Pendaftaran peserta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) ke aparat pemerintah daerah setempat seperti RT/RW atau Kantor Kelurahan/Desa.

2. Usai mendaftar di RT/RW atau ke Kantor Kelurahan/Desa, kemudian yang bersangkutan akan mendapat pemberitahuan berisi teknis pendaftaran di tempat yang telah ditentukan.

3. Kemudian, calon penerima tinggal membawa data pelengkap seperti KTP, NIK, Kartu Keluarga (KK), dan Kode Unik Keluarga dalam Data Terpadu.

5. Data yang telah dilengkapi, kemudian akan diproses oleh Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA) dan kantor kelurahan.

Demikianlah info seputaran PKH Ibu Hamil yang dikabarkan akan cair dalam bulan ini.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler