BPNT Mei 2023 Cair Segini, Kunjungi Website ini dan Siapkan KTP untuk Dapatkan Bansos Kemensos

28 April 2023, 17:15 WIB
Ilustrasi - Segera siapkan KTP Anda karena BPNT Mei 2023 dikabarkan akan segera cair untuk masyarakat yang berhak. /

PR DEPOK - Segera siapkan KTP Anda karena BPNT Mei 2023 dikabarkan akan segera cair untuk masyarakat yang berhak.

 

Kunjungi website resmi dari Kementerian Sosial untuk mengecek nama penerima BPNT Mei 2023 sekarang.

BPNT Mei 2023 diberikan oleh Kementerian Sosial kepada masyarakat kurang mampu guna membantu memenuhi kebutuhan pangan.

Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai BPNT Mei 2023, simak informasinya di artikel ini.

Baca Juga: Cara Praktis Daftar DTKS 2023 secara Online Lewat Aplikasi Cek Bansos di HP, Tinggal Klik

BPNT ini diberikan dalam bentuk dana tunai yang dapat digunakan untuk membeli bahan pangan atau sembako di warung atau toko terdekat.

Dana bantuan ini sebelumnya cair di bulan Maret 2023 untuk pencairan Januari dan Februari sebesar Rp400.000.

 

Di bulan Mei ini diprediksi juga akan cair sebesar Rp400.000 yang merupakan pencairan untuk bulan Maret dan April 2023.

Bantuan ini hanya diberikan kepada masyarakat yang namanya terdaftar sebagai KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang dibuktikan dengan pengecekan di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Dapatkan Dana Tunai Rp750.000 dari BLT Balita di Bulan Mei 2023, Simak Syarat dan Cara Cek Penerimanya di Sini

Apakah nama Anda tercatat sebagai penerima BPNT Mei 2023?

Berikut langkah-langkah yang dapat Anda ikuti untuk cek status penerima dana bansos senilai Rp400.000 dari Kemensos:

 

1. Siapkan KTP yang berlaku.

2. Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id secara online atau KLIK DI SINI.

Baca Juga: BLT Lansia 2023 yang Cair di Bulan Mei Hanya untuk Nama Berikut, Buka Link Ini Sekarang

3. Masukkan data wilayah administarsi berupa nama Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan di masing-masing kolom yang tersedia.

4. Ketik nama lengkap Anda sesuai KTP dan DTKS Kemensos.

 

5. Ketik ulang kode captcha yang muncul di dashboard.

6. Pilih 'CARI DATA'.

Baca Juga: Cek Namamu di DTKS Jateng secara Online Menggunakan NIK KTP dan Nomor KK untuk Cairkan Bansos Kemensos

Nama yang dinyatakan sebagai penerima BPNT akan mendapatkan status pencairan bansos.

Itulah informasi terkait pencairan BPNT Mei 2023 dengan mengunjungi website resmi Kemensos.***

 

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler