Gak Pake Ribet! 6 Cara Mudah Top Up DANA di Livin Mandiri, Pasti Berhasil

25 November 2023, 21:35 WIB
Penjelasan cara mudah top up DANA di Livin Mandiri. /Dana.id

PR DEPOK - Saat ini, aplikasi e-wallet memang menjadi andalan untuk metode pembayaran tanpa cash (cashless). Salah satu e-wallet yang banyak digunakan adalah DANA.

Anda bisa mengisi saldo atau top up DANA dari berbagai macam merchant, salah satunya melalui m-banking di aplikasi Livin Mandiri. Melalui aplikasi ini, Anda bisa top up DANA secara mudah tanpa ribet.

Untuk melakukan top up DANA di Livin Mandiri, Anda bisa melakukannya melalui halaman beranda aplikasi maupun pada menu top up yang tersedia setelah login di aplikasi Livin Mandiri.

Berikut langkah mudah anti ribet melakukan top up DANA melalui aplikasi Livin Mandiri, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari laman Bank Mandiri.

Baca Juga: Link Nonton Strong Girl Nam Soon Episode 15 Sub Indo Legal Malam Ini, Spoiler: Kang Nam Soon Sekarat!

Cara Top Up DANA di Halaman Beranda Livin Mandiri

1. Buka aplikasi Livin' by Mandiri di HP Anda

2. Scroll ke bawah di halaman beranda, klik ikon DANA

3. Masukkan nomor telepon yang terdaftar di DANA, awali dengan kode 89508, klik 'Lanjut'

Baca Juga: 5 Tempat Makan Bakso Terenak di Wonosobo, Harga Murah Meriah, Porsi Melimpah!

4. Pilih besaran top up DANA mulai Rp20 ribu sampai Rp10 juta, klik 'Lanjut'

5. Klik 'Total Bayar' untuk melakukan pembayaran top up DANA

6. Jika top up DANA berhasil, akan muncul keterangan 'Succes!'

Cara Isi DANA di Menu Top Up Livin Mandiri

Baca Juga: Link Nonton The Story of Parks Marriage Contract Episode 2 Sub Indo Gratis, Park Yeon Woo di Abad 21

Adapun untuk cara isi DANA melalui menu Top Up di Livin Mandiri sebagai berikut.

1. Login aplikasi Livin' by Mandiri, klik ikon 'Top Up' di halaman awal

2. Klik ikon eWallet, lalu pilih 'Danatopup'

3. Masukkan nomor tujuan DANA, tambahkan kode 89508 di depannya, pilih 'Lanjut

Baca Juga: 7 Link Twibbon Hari Menanam Pohon Indonesia 2023, Gratis Unduhnya!

4. Pilih nominal top up DANA yang diinginkan (Rp20 ribu-Rp10 juta), klik 'Lanjut'

5. Klik 'Total Bayar', masukkan PIN Livin Mandiri Anda untuk melakukan pembayaran

6. Pembayaran berhasil jika muncul keterangan 'Success!'

Pengisian top up DANA melalui aplikasi Livin Mandiri dapat dilakukan dimanapun, kapanpun, serta bisa menggunakan semua jenis HP yang sudah terinstall aplikasi ini.

Baca Juga: Wisata Kuliner Seru di Banjarmasin: 5 Warung Mie Ayam Paling Enak yang Wajib Dicoba!

Anda bisa mengunduh aplikasi Livin' by Mandiri melalui App Store, Google Play, dan AppGallery. Jangan lupa untuk memasukkan kode unik DANA 8908 saat melakukan top up melalui Livin Mandiri, agar tidak terjadi kesalahan dan transaksi Anda berhasil.

Jika terdapat kendala saat melakukan top up DANA di Livin Mandiri, Anda bisa menghubungi chatbot Whatsapp Mita Mandiri di nomor 0811-8414000 atau call center 14000.***

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler