Sambut Berkah 2024! Kartu Prakerja Tetap Ada, Berapa Rincian Besaran Insentifnya?

16 Desember 2023, 12:15 WIB
Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto, memberikan keyakinan bahawa Program Kartu Prakerja masih berlanjut di 2024. /Instagram @airlanggahartarto_official/

PR DEPOKBerkah menyapa masyarakat Indonesia pada tahun 2024 dengan kabar gembira bahwa Kartu Prakerja akan tetap ada.

 

kabar gembira tentang Kartu Prakerja ini tentunya menerangi harapan bagi para pencari kerja dan peserta yang berhasrat mengasah keterampilan.

Semangat terhadap Kartu Prakerja ini semakin berkobar ketika Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto, memberikan penjelasan resmi terkait kelangsungan program ini.

Simak info selengkapnya terkait Kartu Prakerja tahun 2024 di artikel ini!

Baca Juga: Episode 36 Spy x Family Season 2 Tayang Hari ini: Berikut Jadwal Anime Sabtu, 16 Desember 2023

Kelanjutan Program Kartu Prakerja Tetap di 2024             

Kemenko Perekonomian, Airlangga Hartarto memastikan bahwa program ini akan terus berlanjut hingga tahun depan.

Ia menyampaikan berita baik bahwa program ini akan tetap dilanjutkan pada tahun 2024.

Dalam pernyataannya di Instagram @prakerja.go.id, Airlangga menegaskan bahwa Prakerja merupakan langkah penting untuk menyelaraskan pendidikan dan lapangan kerja.

 

Dana untuk retraining dan reskilling tahun 2024 telah disiapkan, sehingga dapat dipastikan program Kartu Prakerja berlanjut.

Keputusan ini disambut dengan semangat oleh masyarakat Indonesia, khususnya mereka yang tengah mencari pekerjaan.

Kartu Prakerja dinilai sebagai program yang sangat bermanfaat karena memberikan pelatihan gratis dan insentif tunai kepada pesertanya.

Baca Juga: Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024, Libatkan 127.843 Personel Gabungan

Besaran Insentif Program Kartu Prakerja

Tahun ini, besaran insentif mencapai Rp4,2 juta, dengan Rp3,5 juta diperuntukkan untuk pembelian pelatihan kerja dan sisanya dapat dicairkan tunai.

Namun, untuk tahun 2024, pemerintah belum merinci besaran insentif yang akan diberikan.

Program Kartu Prakerja sendiri bertujuan untuk mengembangkan kompetensi tenaga kerja, meningkatkan produktivitas, dan daya saing, serta mendukung perkembangan kewirausahaan.

 

Sasaran penerima program ini mencakup pencari kerja, buruh terkena PKH, pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, dan pelaku usaha mikro dan kecil.

Masyarakat yang berminat mengikuti program ini dihimbau untuk rutin mengecek akun Instagram resmi @prakerja.go.id guna mendapatkan informasi terkini terkait Kartu Prakerja di tahun 2024.

Baca Juga: Padat dan Berasa Dagingnya! Nikmatnya 6 Bakso Terlezat di Sragen yang Suasananya Cozy dan Ramah untuk Semua Um

Pengumuman mengenai jadwal pembukaan akan disampaikan pada awal bulan, sehingga tidak ada yang ketinggalan berita terkait program ini.

Itulah informasi terkait Kartu Prakerja tahun 2024 yang masih dilanjutkan programnya oleh Pemerintah.***

Editor: Cecev Handoyo

Tags

Terkini

Terpopuler