Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024, Libatkan 127.843 Personel Gabungan

- 16 Desember 2023, 11:43 WIB
Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, polisi siapkan rekayasa lalu lintas.
Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, polisi siapkan rekayasa lalu lintas. /UNSPLASH/Rizky Febrian

PR DEPOK - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) siap melakukan Operasi Lilin dalam rangka pengamanan saat Natal dan Tahun Baru 2024.

Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 dilakukan Operasi Lilin yang berlangsung selama 12 hari yang diselenggarakan dengan personel gabungan yang melibatkan TNI.

Pengamanan Natal dan Tahun Baru dilakukan dalam periode 22 Desember 2023 sampai 2 Januari 2024. Diketahui Operasi Lilin ini memiliki jumlah personel sekitar 127.843, terdiri dari 82.432 personel gabungan TNI-Polri dan 45.411 personel gabungan instansi lain.

Baca Juga: 8 Rumah Makan Terkenal di Sragen, Sajikan Menu Makanan Enak dan Tempat Nyaman Bisa Buat Kumpul

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa harus memberikan layanan yang terbaik saat Natal dan Tahun Baru.

“Kita harus berikan pelayanan yang terbaik sehingga seluruh aktivitas kegiatan masyarakat pada saat Natal dan Tahun Baru semuanya bisa berjalan baik,” kata Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.

Operasi gabungan ini akan dilakukan pada area yang menjadi tempat berkumpulnya masyarakat saat merayakan Natal dan Tahun baru, seperti Gereja, bandara, stasiun kereta, terminal bus, rest area tol, pusat perbelanjaan, pelabuhan dan tempat wisata.

Baca Juga: Padat dan Berasa Dagingnya! Nikmatnya 6 Bakso Terlezat di Sragen yang Suasananya Cozy dan Ramah untuk Semua Um

TNI-Polri melakukan siap siaga dalam potensi kerawanan yang dilakukan apabila hal-hal yang tidak diinginkan, seperti penolakan dan pembubaran kegiatan keagamaan, teror dan serangan bom kelompok teroris, kejahatan konvensional, kemacetan dan kecelakaan lalu lintas, serta kecelakaan laut.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x