BPNT Tahap 1 2024 Resmi Cair Rp200.000? Cek Info dan Penerima Online di cekbansos.kemensos.go.id

3 Februari 2024, 09:40 WIB
Bansos BPNT tahap 1 2024 telah cair Rp200.000 di Lamongan, Jawa Timur di Bank BNI. /Instagram @program_bansos_kab_lebak/

PR DEPOK - BPNT tahap 1 2024 kabarnya telah resmi cair di beberapa wilayah di Indonesia. Bansos BPNT tahap 1 2024 telah cair Rp200.000 di Lamongan, Jawa Timur di Bank BNI.

Sebelumnya, BPNT tahap 1 2024 dikabarkan telah cair lebih dulu ke Bank BRI dan BSI di daerah Cianjur dan Cibeber.

Seperti yang sudah diinformasikan sebelumnya, BPNT tahap 1 telah dialokasikan untuk satu bulan senilai Rp200.000 per kepala keluarga.

Artinya BPNT tahap 1 2024 akan disalurkan bertahap setiap bulan dan tidak lagi disalurkan dengan nominal Rp400.000 untuk 2 bulan.

Baca Juga: Maré Ngaéne! ini 5 Rekomendasi Bakso Terenak di Denpasar, Bali yang Wajib Dikunjungi

KPM yang tinggal diluar kota tersebut bisa segera cek saldo rekening atau KKS masing-masing karena bansos disalurkan tanpa informasi.

Jika KPM sudah menerima bansos Rp200.000 maka harap segera dicairkan di Bank Himbara atau ATM terdekat.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa BPNT tahap 1 2024 ini disalurkan bertahap sehingga tidak akan diterima secara serentak.

Untuk diketahui, BPNT tahap 1 2024 ditargetkan kepada 18.8 juta KPM sehingga disalurkan bertahap sesuai dengan data yang ada di DTKS.

Baca Juga: Yummy! Ini Dia 5 Nasi Goreng Rating Tinggi Terenak di Lampung yang Paling Juara

BPNT 2024 akan disalurkan setiap bulannya, dalams etahun total bantuan yang akan di terima senilai Rp2,4 juta per kepala keluarga.

BPNT tahap 1 2024 ini disalurkan agar masyarakat kurang mampu mudah mendapatkan pangan untuk sehari-harinya.

Bansos pangan ini kemungkinan akan cair sampai akhir bulan Februari 2024, KPM yang tidak perlu khawatir karena masih memiliki banyak waktu untuk mendapatkannya.

Segera cek penerima online sekarang di link cekbansos.kemensos.go.id,berikut langkah-langkahnya:

Baca Juga: Mengundurkan Diri sebagai Komisaris Utama Pertamina, Ini Alasan Ahok

1. Ketik cekbansos.kemensos.go.id si Browser
2. Input info wilayah saat ini
3. Input nama calon penerima
4. Masukan kode captcha
5. Klik cari data

Secara otomatis sistem akan mencari dan info penerima pun akan muncul lengkap dengan nominal, jenis, bansos, dan periodenya.

Itulah info BPNT tahap 1 2024 yang cair Rp200.000 untuk satu bulan kepada KPM di beberapa wilayah di Indonesia.

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler