Susul PKH dan BPNT 2024! Bonus Bansos Rp600.000 Siap Cair Bulan Februari, Ini Kriteria Penerimanya

8 Februari 2024, 09:25 WIB
Bonus bansos sebesar Rp600.000 akan cair bulan Februari, berikut ini merupakan kriteria penerimanya. /ANTARA/

PR DEPOK - Menyusul pencairan bantuan PKH dan BPNT 2024, bonus bansos Rp600.000 siap cair bulan Februari ini untuk masyarakat dengan kriteria yang sudah ditetapkan.

Bonus bansos Rp600.000 tersebut dinamai BLT Mitigasi Resiko Pangan, pengganti Bantuan Langsung Tunai EL Nino yang sempat disalurkan pada November dan Desember 2023.

Bonus bansos Rp600.000 digelontorkan pemerintah dengan harapan dapat menjaga daya beli masyarakat di tengah kenaikan harga beras dan pangan lainnya.

Kriteria penerima bansos Rp600.000 adalah masyarakat miskin atau rentan miskin yang terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH, BPNT, dan keduanya.

Baca Juga: 10 Angpao Imlek Desain Terbaru nan Meriah Siap Cetak, Unduh Gratis di Sini

Artinya pada Februari 2024 ini, KPM bansos reguler tersebut akan mendapatkan bantuan tambahan senilai Rp600.000 setelah sebelumnya menerima dana bantuan PKH dan BPNT yang sudah cair via Himbara.

Namun untuk pencairan BLT Mitigasi Resiko Pangan dikabarkan bakal disalurkan melalui Kantor Pos.

Penyaluran BLT Mitigasi Resiko Pangan berlaku untuk alokasi tiga bulan yakni Januari, Februari, dan Maret dengan besaran Rp200.000 per bulan.

Baca Juga: 8 Soto Terbaik di Depok, Harganya Ramah Banget Cocok tuk Rumpi With Bestie

Karena dicairkan secara sekaligus dalam satu tahap oleh karena itu tiap KPM menerima bansos sebesar Rp600.000. Adapun jadwal pencairannya direncanakan berlangsung mulai Februari 2024.

Hanya saja berdasarakan pantauan PikiranRakyat-Depok.com sampai hari ini belum ada kabar bahwa bonus bansos Rp600.000 sudah cair.

Jika benar disalurkan melalui Kantor Pos maka nantinya KPM akan menerima surat undangan pengambilan dana bansos.

Baca Juga: Ingin Dapatkan Bansos PKH dan BPNT Tiap Bulan? Begini Cara Daftarnya, Siapkan Berkas Ini

Apabila undangan tersebut sudah disebar artinya bonus bansos Rp600.000 atau BLT Mitigasi Resiko Pangan siap cair.

Itulah informasi mengenai kriteria penerima bonus bansos Rp600.000 yang akan segera cair menyusul PKH dan BPNT 2024.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler