Login www.prakerja.go.id untuk Mengecek Status Kelolosan Kartu Prakerja Gelombang 19, Simak Caranya

- 1 September 2021, 21:26 WIB
Ilustrasi pengumuman seleksi Kartu Prakerja Gelombang 19.
Ilustrasi pengumuman seleksi Kartu Prakerja Gelombang 19. /Prakerja/

PR DEPOK – Para pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19 segera login ke link www.prakerja.go.id untuk mengecek status kelolosan.

Bagi para pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19, pengumuman hasil seleksi sudah diumumkan secara resmi oleh pihak Kartu Prakerja pada tanggal 1 September 2021.

Untuk mengecek status kelolosan bagi pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19 bisa dilakukan dengan 2 cara.

Baca Juga: Muncul Spanduk 'Anies Baswedan for President', Ahmad Riza: Pak Anies Fokus Kendalikan Covid-19, Itu yang Utama

Pertama, Anda bisa mengecek status kelolosan melalui SMS yang dikirimkan oleh pihak Kartu Prakerja kepada nomor yang didaftarkan oleh pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19.

Kedua, Anda bisa mengecek pada dashboard masing-masing pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19, dengan masuk ke link www.prakerja.go.id.

Berikut cara untuk mengetahui status kelolosan bagi pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19.

Baca Juga: Ramalan Cinta 6 Zodiak Besok Kamis, 2 September 2021: Aquarius Terjebak Nostalgia

1. Akses link www.prakerja.go.id.

2. Login menggunakan akun pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19.

3. Cek dashboard di akun tersebut.

4. Jika lolos seleksi Gelombang 19, Anda akan mendapat notifikasi kololosan melalui SMS dan email.

5. Jika tidak lolos, akan ada notifikasi “Kamu Belum Berhasil” pada dashboard akun Kartu Prakerja Gelombang 19.

Baca Juga: Ramalan Cinta 6 Zodiak Besok Kamis, 2 September 2021: Virgo, Konflik Bukan Masalah Besar

Apabila Anda dinyatakan lolos seleksi Gelombang 19, selanjutnya Anda mengikuti pelatihan agar bisa mendapatkan insentif senilai Rp3,55 juta.

Pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19 yang dinyatakan lolos akan mendapatkan insentif Rp1 juta untuk membeli pelatihan.

Setelah Anda menyelesaikan pelatihan hingga tuntas, peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 akan mendapat insentif pasca pelatihan senilai Rp600.000, yang dicairkan selama 4 kali.

Baca Juga: Raker dengan Komisi VI DPR, Bahlil Lahadalia: Target Kita adalah Mengejar Realiasi Investasi

Para peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 juga akan mendapatkan insentif pengisian survei evaluasi senilai Rp50.000 selama 3 kali pencairan.

Untuk mengikuti pelatihan, peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 bisa mengikuti langkah berikut:

1. Cek dashboard Prakerja untuk melihat 16 angka Nomor Kartu Prakerja dan memastikan dana pelatihan sudah tersedia.

Baca Juga: Ramalan Kesehatan 6 Zodiak Besok Kamis, 2 September 2021: Virgo, Memiliki Banyak Energi Positif

2. Bandingkan berbagai pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Kariermu, atau Tokopedia.

3. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu.

4. Beli pelatihan dan bayar dengan Nomor Kartu Prakerja.

5. Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman. Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut.

Baca Juga: Ari Wibowo Ceritakan Pengalaman Masa Sekolah Saat Diinterogasi Polisi Soal Kasus Kehilangan Uang di Kelas

Jangan berkecil hati bagi pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 19 yang belum lolos seleksi. Pihak Kartu Prakerja akan kembali membuka di Gelombang 20.

Untuk informasi selengkapnya mengenai pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20 akan segera diumumkan secara resmi melalui media sosial Kartu Prakerja.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Instagram @prakerja.go.id Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah