Arti Menunggu Gelombang Ditutup Setelah Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22

- 26 Oktober 2021, 16:16 WIB
Simak arti status Menunggu Gelombang Ditutup pada Kartu Prakerja.
Simak arti status Menunggu Gelombang Ditutup pada Kartu Prakerja. /prakerja.go.id.

Lantas, apa arti dari status Menunggu Gelombang Ditutup yang muncul setelah melakukan pendaftaran seleksi Kartu Prakerja gelombang 22?

Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja telah memberikan informasi mengenai arti status tersebut melalui situs resmi prakerja.go.id

Status Menunggu Gelombang Ditutup memiliki arti, bahwa data pendaftaran calon peserta sudah diterima oleh sistem komputasi Kartu Prakerja.

Namun, data calon peserta belum memasuki tahap proses evaluasi, dan harus menunggu pendaftaran gelombang ditutup terlebih dahulu.

Baca Juga: Cara Dapatkan Subsidi Token Listrik Gratis PLN 2021 Secara Online untuk Oktober hingga Desember 2021

Untuk penutupan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 22, akan dilakukan pada 27 Oktober 2021.

Setelah pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 22 ditutup, maka status pendaftaran akan berubah menjadi “Sedang Diproses”.

Status Sedang Diproses ini memiliki arti, bahwa data calon peserta telah memasuki tahap antrean untuk dilakukan proses evaluasi.

Jika sudah memasuki tahap proses evaluasi, maka status akan berubah menjadi “Dalam Proses Seleksi”.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 22 Dibuka, Simak 5 Tips Lolos Seleksi Kartu Prakerja Berikut

Halaman:

Editor: Bintang Pamungkas

Sumber: prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x